Categories: Kubu Raya

Basarnas dan RCC Singapura Gelar Latihan Bersama

KalbarOnline, Kubu Raya – Indonesia dan Singapura menggelar latihan bersama (Indopura) dalam latihan misi kemanusiaan antara Badan SAR Nasional dengan Rescue Comand Centre (RCC) Singapura di perairan Pulau Datuk, Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat.

Kepala Sub Direktorat Pengerahan Potensi dan Pengendalian Operasi Basarnas, Agus Haryono mengatakan, Indopura sudah digelar ke-35 kalinya dan kali ini Kantor SAR Pontianak menjadi tuan rumah dalam event otoritas SAR.

“Dalam misi latihan bersama, RCC Singapura mengerahkan alat utama yakni dua pesawat jenis Fokker dan Hercules ke perairan Pulau Datuk. Adanya kedua pesawat tersebut guna menunjang kegiatan latihan bersama,” ujar Agus di Kantor SAR Pontianak, Sui Raya, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (12/9).

Sementara itu dari Basarnas sendiri akan mengerahkan aset Kantor SAR Pontianak yaitu alur laut berupa kapal.

“Satu unit Kapal RIB, akan dipergunakan dalam latihan tersebut. Aset tersebut akan diterjunkan sesuai dengan scenario dan hasil ploting yang dibuat,” kata Agus.

Menurut Agus, tujuan dari latihan bersama ini memelihara kesiapsiagaan serta kemampuan maupun untuk menguji prosedur dan komunikasi apabila kedua Negara melakukan operasi SAR bersama. Latihan bersama Indopur di gelar pada 11-15 September 2017.

“Dalam latihan kali ini diharapkan dapat terus meningkatkan kemampuan personil SAR Indonesia dan Singapura dan meningkatkan kemampuan SMC ( SAR Mission Coordination) baik dari pihak Indonesia Maupun Singapura,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

13 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

14 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

14 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

15 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago