Categories: Kubu Raya

Selain Pelajari KTM, Pemprov Aceh Juga Pelajari Pengelolaan Konflik di Wilayah Transmigrasi Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Provinsi Aceh juga belajar pengelolaan Konflik antara warga transmigran dengan warga lokal dari Kubu Raya. Ketua rombongan Pemerintah Prov Aceh, Rusdi mengatakan disamping mempelajari pengelolaan KTM, Pemerintah Prov Aceh juga mempelajari pengelolaan konflik yang timbul di lokasi transmigrasi, Kamis (7/9).

Menurutnya, Kubu Raya merupakan daerah yang sangat baik dalam penanganan konflik antara transmigran dengan warga lokal. Mengingat sampai saat ini di Kubu Raya tidak pernah terjadi konflik dengan kehadiran transmigran.

“Kita juga mempelajari cara Kubu Raya yang kita anggap sangat baik dalam pengelolaan persoalan yang timbul dengan kehadiran transmigran. Sejauh ini di Kubu Raya tidak pernah terjadi konflik antara warga lokal dengan transmigran. Berbeda dengan Aceh, yang pernah mengalami konflik,” ujar Rusdi.

Sementara Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus mengatakan Kubu Raya terdiri dari berbagai etnis dan budaya yang tetap harmonis. Upaya yang dilakukan adalah pendekatan oleh tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh adat yang ada ditengah masyarakat.

“Kita bersyukur bahwa di daerah kita ini tidak pernah terjadi konflik antara kelompok masyarakat. Baik antara warga trans dengan warga lokal. Ini membuktikan bahwa masyarakat kita adalah masyarakat yang sangat harmonis. Saling menghargai dan menghormati satu sama lain. Dan Kubu Raya merupakan daerah yang sangat heterogen,” ujar Hermanus.

Dikatakan, Hermanus dengan kehadiran transmigran dimasyarakat juga dapat memotivasi masyarakat lokal untuk ikut serta bertumbuh bersama masyarakat transmigrasi. Baik dalam meningkatkan kualitas pertanian dan kegiatan lainnya oleh transmigran. Masyarakat lokal turut belajar dari transmigran yang sudah berhasil. Sehingga masyarakar lokal dan transmigran maju bersama-sama. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

2 hours ago

Ribuan Penari Meriahkan Kalbar Menari 2024 di Pendopo Gubernur

KalbarOnline, Pontianak - “Serentak Menari, Bergerak Bahagiakan Bumi” menjadi tema yang diambil dalam peringatan Hari…

2 hours ago

1.085 Atlet Pelajar Siap Berlaga di Popda Kota Pontianak 2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.085 atlet pelajar SMP dan SMA se-Kota Pontianak siap berlaga pada…

3 hours ago

Bingkisan Kebahagiaan PLN untuk Warga Kalsel yang Membutuhkan

KalbarOnline.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

4 hours ago

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

6 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

7 hours ago