Categories: Ketapang

Sungai Pesaguan Meluap, 16 Desa Terendam Banjir

Sebelum Tambang dan Perkebunan Sawit Merajalela, Sekalipun Belum Pernah Dilanda Banjir

KalbarOnline, Ketapang – Hujan deras selama dua hari yang mengguyur wilayah Kecamatan Jelai Hulu dan Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang, membuat belasan Desa di dua Kecamatan tersebut dilanda banjir yang berakibat meluapnya Sungai Pesaguan.

Dari pantauan KalbarOnline, Rabu siang (30/8), banjir kiriman yang datang dari hulu Sungai Pesaguan ini selain membuat tergangunya aktivitas warga juga meremdam puluhan rumah dan dua sekolah di Kecamatan Tumbang Titi setinggi dua meter, sehingga aktivitas belajar mengajar di sekolah tersebut harus diliburkan sementara waktu.

Aca (28) salah satu warga Kecamatan Tumbang Titi mengungkapkan bahwa selama ini daerahnya belum pernah mengalami musibah banjir seperti ini.

“Sudah lebih dari 20 tahun sudah saya tinggal disini, baru kali ini desa kami terkena banjir sebesar ini,” ungkapnya kepada KalbarOnline, Rabu (30/8).

Aca juga menduga bahwa musibah banjir ini terjadi akibat kerusakan ekosistem alam akibat pembalakan liar hutan.

“Sebelum adanya tambang dan perkebunan sawit merajalela tidak pernah ada banjir, sekarang sudah tidak banyak lagi pohon penyerap air,” tuturnya.

Berdasarkan informasi yang didapat KalbarOnline bahwa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang akan segera menyalurkan bantuan sembako dan obat – obatan kepada warga para korban banjir di Kecamatan Jelai Hulu dan Tumbang Titi. (Adi LC/Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tim Itwasda Polda Kalbar Gelar Audit Kinerja Tahap I di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Kalbar menggelar Audit Kinerja Tahap I (satu)…

53 mins ago

Pengusaha Real Estate Kalbar Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pengusaha real estate (properti), Mochammad Fachri resmi ikut penjaringan bakal…

1 hour ago

Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi Setiap Elemen, Pj Bupati, Romi Hadiri Rapat Koordinasi Gubernur

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur…

5 hours ago

Optik ASRI Resmi Beroperasi, Maria Fransisca: Pentingnya Pelayanan Kesehatan Mata di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten (Dinkes KB) Kabupaten Kayong…

5 hours ago

Selamat, Kecamatan Pontianak Kota Sabet Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota

KalbarOnline, Pontianak - Kecamatan Pontianak Kota meraih Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota Pontianak tahun…

5 hours ago

Jelang Pilkada Serentak, Mulyadi Ajak Pemilih Pemula Aktif Tentukan Calon Pemimpin

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada bulan November mendatang, Sekretaris Daerah…

6 hours ago