Categories: Kayong Utara

Bawa Sabu 100 Gram, Seorang Pemuda Diciduk Polisi di Pelabuhan Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara – Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Kayong Utara (KKU) berhasil mengamankan seorang pemuda yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu seberat 100 gram, pelaku diamankan oleh polisi di pelabuhan Teluk Batang sekitar pukul 15:30 Wib selanjutnya pelaku langsung dibawa ke Mapolres Kayong Utara untuk dimintai keterangan guna proses pengembangan, Selasa (22/8).

Kapolres Kayong Utara, AKBP Arif Kurniawan mengungkapkan identitas pelaku berinisial A (36) yang berasal dari Pontianak.

“Kronologisnya, pelaku ini membawa narkoba dari pelabuhan Rasau Jaya menuju pelabuhan Teluk Batang dengan cara dimasukkan ke dalam tas, pada saat dilakukan penindakkan Polisi berhasil menemukan narkoba, disinyalir jenis sabu didalam tas yang dibawa pelaku,” ungkap Kapolres.

Pelaku Dihadirkan Saat Jumpa Pers di Polres Kayong Utara (Foto: Adi LC)

Lebih lanjut, Kapolres mengatakan bahwa berdasarkan dari keterangan pelaku, barang haram tersebut rencananya akan diantar kepada seseorang di Desa Simpang Siduk, Kecamatan Sukadana.

“Pelaku berinisial A ini sudah empat kali keluar masuk ke Kayong Utara ini untuk mengedarkan narkoba dan diduga bisa lebih, sebab status pelaku tidak memiliki pekerjaan tetap,” terang Kapolres.

Terhadap kasus ini, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman serta pengembangan, terhadap pelaku akan dijerat dengan pasal 112 dan 114 Undang – undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman delapan tahun kurungan penjara atau maksimal seumur hidup. (Adi LC/Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

18 mins ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

21 mins ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

23 mins ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

27 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

30 mins ago

Balita 4 Tahun di Binjai Hulu Tewas Usai Terjatuh ke Sungai Kapuas

KalbarOnline, Sintang - Balita berusia 4 tahun, Ahmad Al Fikri ditemukan tewas usai terjatuh di…

31 mins ago