Categories: Kapuas Hulu

Hadiri Panen Raya Padi di Ujung Jambu, Bupati Minta Petani Jaga Kualitas Padi

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir menghadiri panen raya Padi jenis Pandan Wangi, di Desa Ujung Jambu, Kecamatan Jongkong, pekan lalu.

Dalam sambutannya, Bupati bersyukur, masyarakat Kapuas Hulu kembali berhasil menanam dan memanen padi. Ini tentunya berkat dari keseriusan petani, dalam mengelola padi tersebut.

“Kita hanya meminta petani harus tetap menjaga kualitas padi. Serta selalu menjaga alat berat panen padi, yang telah dibantu oleh Pemerintah Daerah Kapuas Hulu,” ujar Bupati.

Bupati mengatakan apabila kualitas padi tak terjaga dengan baik, maka kualitas padi akan terpengaruh, apa lagi kalau padi tersebut akan di ekspor.

“Tingkatkan hasil panen lebih banyak tadi tahun ini. Tahun depan harus di atas 30 hektar,” tukasnya.

Selain itu Bupati Kapuas Hulu dua periode ini menuturkan, kelompok tani lokal harus mempunyai slogan atau yel-yel, agar punya ciri khusus dalam panen tertentu.

“Slogan tersebut supaya bisa menambah semengat bertanam padi, dan nambah motivasi dalam bekerja,” pungkasnya.

Kali ini masyarakat Ujung Jambu berhasil memanen padi seluas 30 hektar, dimana 1 hektar sebanyak 6,2 ton. Ditanam oleh lima kelompok tani dari 44 kepala keluarga (KK). (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago