Categories: Sekadau

Wabup Tinjau Pembangunan Gereja di Balai Sepuak

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si bersama Uskup Keuskupan Sanggau, beserta rombongan meninjau pembangunan Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak, Kecamatan Belitang Hulu, Minggu (6/8). Dalam kunjungannya itu, Wabup berharap pembangunan tersebut rampung pada Oktober mendatang.

Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak itu dibangun ulang di lokasi gereja yang lama. Adapun peletakan batu pertama pembangunan gereja tersebut pada Mei 2016 lalu dan mulai dikerjakan awal 2017.

Untuk progres pembangunan Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak sudah mencapai 90 persen. Diharapkan bulan Okterber mendatang dapat digunakan oleh umat katolik di Balai Sepuak.

“Harapannya Oktober nanti rampung dan bisa digunakan oleh umat. Kami juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam mendukung pembangunan gereja itu,” ucap Aloy.

“Ketika sudah selesai pembangunannya nanti rumah ibadah itu dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membina iman umat,” timpalnya.

Dalam kunjungannya itu, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius didampingi Uskup Keuskupan Sanggau Mgr Julius Mencuccini, Kepala BPKAD, F Iwan Karantika, Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Sekadau, Hironimus serta Pastor Paroki Balai Sepuak, Albert Yance, Pr.

Setelah mengunjungi Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak. Wakil Bupati Sekadau beserta rombongan mengunjungi Gereja Santo Paulus Muntik. (Mus/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

3 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

5 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

13 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

13 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

13 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

13 hours ago