Categories: Pontianak

PSSI Kalbar Fokus Penyelenggaraan Kompetisi U-15 dan U-17 Untuk Pembibitan Pemain

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Assosiasi PSSI Kalimantan Barat, Adang Gunawan menyatakan bahwa pihaknya fokus pada penyelenggaraan kompetisi U-15 dan U-17 untuk pembibitan para pemain Kalbar, Jumat pagi (21/7).

“Karena ini kompetisi usia yang paling dini, saya harap disinilah kita bisa mencari pemain-pemain sepakbola dari seluruh daerah Kalbar. Makanya saya berharap semua daerah bisa ikut serta dalam dua kompetisi ini,” jelasnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Pada penyelenggaraan U-17 di Kabupaten Mempawah, sebelumnya hanya ada 10 tim yang ikut serta.

Sementara dikatakan Adang, pada U-15 yang akan kick off pada 25 Juli 2017, sampai saat ini baru sembilan tim mendaftar.

Melihat penyelenggaraan U-17 yang lebih dulu terlaksana, ia menilai peta persaingan sudah semakin merata.

Beberapa daerah sudah menunjukkan perkembangan pesat dalam pembinaan olahraga sepakbola.

“Makanya kita juga berharap di U-15 demikian. Saya juga bersyukur secara visi, teknik, dan kemampuan permainan dari daerah-daerah yang tidak disangka-sangka bisa muncul bisa memperketat kompetisi,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga tetap mempersiapkan Tim Panitia Pemantau untuk melihat bakat-bakat pemain bertalenta sehingga sejalan dengan penyelenggaraan kompetisi, terlihat pemain-pemain yang punya potensi. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

1 hour ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

1 hour ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

2 hours ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

11 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

11 hours ago