Categories: Mempawah

Bentuk Keseriusan Ingin Membangun Mempawah, Rahmad Satria Daftar ke Lima Parpol

KalbarOnline, Mempawah – Sebagai bentuk keseriusan untuk memimpin Kabupaten Mempawah ditunjukan Rahmad Satria dengan mendaftarkan dirinya ke tiga partai politik, Selasa (25/7).

“Hari ini (Selasa.red) saya mendaftar di tiga parpol, yakni PDIP, Gerindra dan Nasdem Mempawah,” ujarnya.

Tak hanya di tiga partai tersebut, Rahmat juga mengatakan bahwa dirinya akan mendaftar di parpol lainnya seperti Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) apabila partai tersebut membuka pendaftaran penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mempawah.

Rahmad yang juga merupakan Ketua DPRD Mempawah ini mengatakan bahwa untuk memuluskan langkahnya mengikuti Kontestasi Pilkada Mempawah, dirinya mengaku sudah mendaftar di lima partai, yakni Partai Golkar, Hanura, PDIP, Gerindra dan Nasdem.

“Jadi kita lihat nanti, kalau Golkar memberikan perahunya ke saya sebagai kader, maka akan ada koalisi besar. Namun kita lihat perkembangan selanjutnya,” tutur Rahmad.

Rahmad juga mengaku bahwa dirinya rutin melakukan sosialisasi ke masyarakat sebagai bakal calom Bupati Mempawah 2018-2023.

Kendati demikian, dukungan partai politik, lanjutnya, merupakan hal penting untuk mewujudkannya.

“Untuk wakil, kita tentukan bersama partai pengusung dan pendukung agar bisa sesuai dengan keinginan dan visi misi bersama untuk memajukan Kabupaten Mempawah,” pungkasnya. (Lis/Muh)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

3 mins ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

4 mins ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

1 hour ago

Polisi Ciduk Remaja di Kubu Raya, Lakukan Asusila kepada Anak Bawah Umur

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang remaja berinisial IK (19 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, diciduk…

1 hour ago

Masyarakat Dayak Kayaan Sampaikan Terima Kasih ke Bupati Sis

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan beserta rombongan menghadiri acara penutupan Gawai Dayak…

1 hour ago

TPAKD Pontianak Targetkan Indeks Inklusi Keuangan 90 Persen di Akhir 2024

KalbarOnline, Pontianak – Inklusi keuangan di Kota Pontianak menjadi misi penting bagi Tim Percepatan Akses…

2 hours ago