Categories: Kubu Raya

Menatap Kubu Raya 2018, Rusman Ali Daftar ke Golkar dan Siap Maju Kembali

Rusman Ali: Berangkat Dari Dukungan Masyarakat

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, memastikan diri mendaftar sebagai bakal calon Bupati Kubu Raya pada penjaringan bakal calon Bupati Kubu Raya periode 2018-2022 ke Sekretariat DPD Partai Golkar, di Jalan Arteri Ahmad Yani 2, Desa Arang Limbung.

Sejumlah masyarakat Jalan Wonodadi akan turut mendampingi Bupati untuk mendaftar.

“Saya akan mendaftar ke Golkar, besok Minggu (9/7) sore. Mungkin dengan masyarakat yang akan mengantarkan saya nanti mendaftar,” ujar Bupati, Jumat (7/7).

Seperti yang KalbarOnline lansir dari Pontianak.tribunnews.com, Bupati menjelaskan sebelum melakukan pendaftaran, dirinya akan melaksanakan halal bi halal dengan masyarakat Jalan Wonodadi.

Baginya, keberangkatannya mendaftarkan diri menjadi bakal calon peserta pasangan Bupati 2018, berangkat dari dukungan masyarakat.

“Kita nanti akan berangkat bersama-sama ke Sekertariat DPD Partai Golkar, bersama masyarakat di Wonodadi. Karena dukungan masyarakat inilah, yang meyakinkan saya untuk mendaftar,” bebernya.

Bupati sendiri tak memberikan penjelasan lebih lanjut, terkait pasangannya.

Namun ia memastikan dirinya akan maju kembali, untuk meneruskan program pembangunan Kubu Raya.

“Sekarang kita sudah menggencarkan program pembangunan infrastruktur. Infrastruktur merupakan prioritas kita. Serta beberapa pelayanan kepada masyarakat,” tandas Bupati. (Fai/Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

11 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

11 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

11 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

11 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

11 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

11 hours ago