Categories: Kapuas Hulu

Malam Pertama Ramadhan 1438 H, Bupati Safari Ramadhan di Masjid Agung Darunnajah Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir, SH beserta rombong mendatangi Masjid Agung Darunnajah Putussibau. Kedatangan Bupati beserta rombongan dalam rangka kegiatan Safari Ramadhan 1438 H malam pertama Ramadhan.

Ikut dalam rombongan safari kali ini, Sekda Kapuas Hulu, Kabag Humas, Kabag Kesra, Para Kepala Dinas dan Para Pejabat dilingkungan Pemda Kapuas Hulu. Hadir pula dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama beserta jajaranya.

Usai shalat Isya berjamaah, Bupati Kapuas Hulu A.M. Nasir, SH berkesempatan memberikan arahanya kepada para jamaah. Dalam arahan kurang lebih 15 menit, Nasir memberikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa kepada para jamaah yang hadir serta kaum muslimin dan muslimat kapuas hulu.

Bupati juga mengajak kepada para jaamah agar dapat memanfaatkan Ramadhan kali ini dengan memperbanyak ibadah.

Tidak lupa juga, beliau memohon kepada seluruh kaum muslim dan muslimat untuk bersama-sama menjaga kedamaian, ketentraman, persatuan dan kesatuan serta tidak mudah teprovokasi dengan pihak yang ingin memecah belah.

“Mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan kita, demi Kapuas Hulu yang aman damai dan tentram”, ujar Bupati.

Usai arahan Bupati, kegiatan dilanjutkan dengan shalat tarawih dan witir berjamaah. Shalat tarawih 8 rakaat dan witir 3 rakaat dilaksanakan dengan penuh khusu’ dan berakhir sekita pukul 20.15 WIB.  Sebelum beranjak pulang, Bupati dan rombongan melakukan foto bersama dengan jamaah dan Pengurus Masjid Agung Darunnajah Putussibau. (Ishaq/Kmng)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

15 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

17 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

17 hours ago