Categories: Pontianak

Pemkot Pontianak Berencana Lakukan Uji Halal Produk UMKM

Sutarmidji: Bukan Sertifikat Halal Sebagaimana LPPOM MUI, Tapi Paling Tidak Dijamin Halal

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka menuju wisata halal, Pemerintah Kota Pontianak berencana mengadakan kerjasama dengan labotarorium untuk uji halal pada produk.

Hal ini disampaikan Wali Kota Pontianak, Sutarmidji bahwa pihaknya bekerjasama dengan laboraturium untuk melakukan uji halal pada produk dan akan ada ratusan usaha yang bisa diakomodir untuk mendapat kepastian bahwa produknya halal, Kamis (25/5).

“Kita rencanakan mulai lepas lebaran, itu bisa ratusan usaha yang diakomodir, memang bukan sertifikat halal sebagaimana dikeluarkan LPPOM MUI, tapi paling tidak dijamin halal,” ujar Sutarmidji.

Dirinya menegaskan bahwa biayanya dari juga dari pemerintah, hal itu dilakukan untuk mendukung para pelaku usaha dalam menjamin produknya halal.

Wali Kota Pontianak dua periode ini memastikan biaya yang akan dikeluarkan tidak semahal mengurus sertifikasi halal oleh LPPOM MUI dan sudah tentu hasil dari program itu tidak seperti sertifikat yang dikeluarkan LPPOM MUI yang memiliki wewenang resmi sertifikasi halal dan dikatakannya juga tidak selengkap MUI tapi yang jelas produk tersebut halal, baik pengelolaan atau setelah jadi.

Orang nomor 1 (satu) di Kota Pontianak ini juga menegaskan dan memastikan jika laboraturium milik Pemkot lengkap dan sesuai untuk uji halal produk.

“Kalau untuk makanan, laboraturium kita lengkap. Nanti kita sudah uji bahwa produk itu halal, nanti ada sertifikatnya, tapi tidak berfungsi sebagai sertifikat halal,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

4 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

8 hours ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

10 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

10 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

10 hours ago