Categories: Pontianak

Aksi 205, Umat Islam Kalbar Kecam Pidato Gubernur

Aksi Bela Ulama

KalbarOnline, Pontianak – Ribuan Umat Islam Kalimantan Barat mengikuti Aksi Damai Bela Ulama dengan tema Aksi 205 di Pontianak, Sabtu (20/5). Para peserta aksi 205 berkumpul di Masjid Raya Mujahidin, kemudian bergerak ke Mapolda Kalbar.

Sejak Sabtu pagi, umat dari berbagai kelompok elemen Islam di Kalimantan Barat berdatangan ke Masjid Raya Mujahidin, Kota Pontianak, untuk mengikuti aksi damai bela ulama.

Usai melaksanakan Sholat Zuhur berjamaah di masjid agung di Kota Pontianak itu, peserta aksi damai 205 melakukan konvoi menuju Mapolda Kalimantan Barat untuk menyuarakan tuntutannya.

Massa aksi juga mengecam pidato Gubernur Kalbar yang mengungkit masalah ormas radikal. Pidato itu dinilai provokatif dan dapat memecah persatuan dan kehormatan antar etnis dan agama di Kalbar.

Kapolresta Pontianak Kombes Pol Iwan Imam Susilo mengatakan, lebih dari 3 ribu personel gabungan TNI-Polri dan sekitar 800 personel cadangan serta kendaraan taktis, disiagakan untuk mengamankan jalannya Aksi Bela Ulama dan Pekan Gawai Dayak yang juga dilaksanakan hari ini.

Kapolres menyatakan, untuk menjamin ketertiban dan keamanan, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak-pihak yang terkait dengan kegiatan tersebut. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

1 hour ago

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

6 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

7 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

7 hours ago

Sinergi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah, Bangun Ekosistem Pendidikan Digital

KalbarOnline, Bandung - Dalam rangka memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah terkait pemanfaatan platform teknologi pendidikan…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Laksanakan PPDB Secara Objektif, Transparan dan Akuntabel

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…

8 hours ago