Categories: Pontianak

Sutarmidji: Jangan Kumpulkan Dana Saat Berlaga, Sebab Dapat Menjatuhkan Mental Pemain

Potong Honor 15 Persen Untuk Persipon

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengungkapkan bahwa ada dua orang pengusaha di Pontianak yang memberikan bantuan sebesar Rp50 juta untuk Persipon Pontianak.

Ia menambahkan, kalau pendanaan Persipon masih kekurangan, ia selaku Wali Kota Pontianak, terus berupaya mencari dana untuk tim kesayangan Warga Kota Pontianak ini.

“Kalau dana memang kekurangan, tapi kita terus carikan solusi untuk tim kebanggaan,” ujarnya.

Dirinya menyarankan para suporter jangan ketika Persipon bertanding mengumpulkan uang seperti pertandingan sebelumnya, sebab menurutnya hal itu dapat menjatuhkan mental pemain.

Wali Kota dua periode ini menyarankan agar suporter meminta harga tiket dinaikkan saja harganya, menurutnya hal itu lebih baik daripada melakukan pengumpulan dana saat berlaga.

Sutarmidji juga tidak mau kalah, bahkan dirinya sampai memotong honornya sebesar 15 persen untuk mendukung Persipon, dan kepala dinas lima persen sehingga didapatkan sebesar Rp250 juta dan telah diserahkan.

Untuk pertandingan kemarin, lanjutnya, sudah diserahkan uang bantuan dari dua pengusaha masing-masing memberikan Rp50 juta jadi totalnya ada Rp100 juta. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

4 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago