Categories: Kayong Utara

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kayong Utara Tak Becus Tangani Permasalahan Buruh

KalbarOnline, Kayong Utara – Surat tuntutan DPC Serikat Buruh Seluruh Indonesia, Kabupaten Kayong Utara yang sudah berbulan-bulan dilayangkan kepada pihak Disnakertrans Kayong Utara hingga saat ini belum juga ada tanda-tanda mengarah kepada penyelesaian oleh dinas terkait.

Bahkan ada surat tuntutan buruh yang sudah dilayangkan sejak setahun yang lalu.

Adapun tuntutan-tuntutan dalam surat tersebut antara lain.

Status buruh harian lepas (PKWT) yang sudah bekerja lebih dari enam bulan dan bahkan sudah bekerja bertahun-tahun di PT.CUS dan PT Jalin Vaneo Kayong Utara, namun hingga kini para buruh tersebut belum juga berubah status menjadi karyawan tetap (PKWTT).

Padahal sesuai Keputus Menteri Nomor 100 tahun 2004 tentang buruh pekerja yang bekerja selama 21 hari/bulan yang sudah dijalani selama 3 bulan, maka status mereka harus sudah berubah menjadi karyawan tetap.

Begitu juga halnya menyangkut masalah PHK atas nama Abdul Khaliq P yang di phk sepihak oleh PT.CUS yang sudah terhitung sejak 8 bulan yang lalu tepatnya pada bulan Oktober 2016, namun hingga saat ini juga belum ada penyelesaian yang dilakukan oleh pihak Disnakertrans Kayong Utara.

Selain Abdul Khaliq, PHK sepihak yang dilakukan oleh PT Jalin Vaneo juga menimpa Yayan Sujio yang merupakan salah seorang mandor di perusahaan tersebut sejak 4 bulan yang lalu hingga saat ini belum juga ada tanda-tanda kearah penyelesaian.

Sejumlah pihak menilai bahwa kinerja Disnakertrans Kayong Utara sama sekali tidak berpihak kepada buruh ataupun masyarakat lemah. (Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bunda Windy Sosialisasikan Program Inspeksi di SMA Karya Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Bunda Generasi Berencana (Genre) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari hadir mensosialisasikan program Ingat…

4 hours ago

Ada Klub Megawati Eks Redspark, Ini Jadwal Proliga 2024 di Gor Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen nasional bola voli atau Proliga akan digelar di Gedung Olahraga (GOR)…

4 hours ago

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

5 hours ago

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

5 hours ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

5 hours ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

5 hours ago