Categories: Sekadau

Puji Kinerja Juri Yang Dinilai Sangat Objektif

Lomba Bercerita Yang Digelar Dinas Kearsipan Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Keputusan panitia mengikutsertakan wartawan sebagai tim penilai lomba bercerita tersebut, berbuah manis. Hasil penilaian juri dianggap sangat berbobot dan dapat diterima semua pihak dengan legowo.

“Hasil penilainnya sangat fair (berimbang). Apa adanya,” ujar Rumainur S Pd, salah seorang guru yang mengantarkan anak didiknya mengikuti lomba itu.

Rumainur mengaku mengikuti secara seksama pelaksanaan lomba itu.

“Mereka yang menjadi pemenang memang pantas mendapatkannya,” ucap Rumainur.

Dalam setiap pelaksanaan lomba, keberadaan juri memang sangat penting agar lomba berjalan baik.

“Tapi lomba ini benar-benar sangat baik penilainnya. Ya kalah bisa menerima kekalahannya dan yang menang, memang orang-orang yang pantas menerimanya,” puji Rumainur.

Pujian juga datang dari salah seorang guru asal SD Sungai Antu Hulu, Belitang Hulu. Meski muridnya tidak dapat juara, namun ia mengaku penilaian sangat baik.

“Para juara tadi, memang penampilannya sangat-sangat bagus dan berhak jadi juara,” kata guru tersebut.

Drs Niko Bohot, salah seorang juri dari kalangan jurnalis mengakui, juri sempat kebingungan memutuskan siapa yang berhak menjadi pemenang.

“Sebab rata-rata peserta tampil sangat baik,” ucap Niko.

Ditambahkan Niko, juri harus melakukan pengamatan yang cermat agar hasil penilaian benar-benar maksimal.

“Tentu tidak semua peserta jadi pemenang. Kita harus mencari terbaik dan yang baik-baik itu. Harapan kita apa yang kita putuskan bisa diterima semua pihak,” pungkas Niko. (Bdu/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago