Categories: Kubu Raya

Warga Kakap Ditemukan Tewas Gantung Diri di Pohon Mangga

KalbarOnline, Kubu Raya – Zakaria (24) warga Desa Sungai Kakap, Dusun Merpati RT/RW 002/007 Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya ditemukan tewas tergantung di pohon mangga yang berada di dekat rumah korban.

Penemuan korban gantung diri tersebut setelah tetangga korban yakni Andi memberitahukan keluarga korban dan kemudian melaporkan hal tersebut kepada Polsek Sungai Kakap.

“Sebelum kejadian pada hari Rabu, 26-4-2017, sekitar pukul 13.00 wib, korban sempat berpamitan dengan istri untuk pulang kampung di Bima dengan tujuan menemui orang tuanya untuk memberitahukan bahwa sudah menikah dan saat sekarang istri korban sedang hamil enam bulan, yang kemudian sang istri mengijinkan korban untuk pulang kampung, namun pada malam harinya korban ditemukan dalam keadaan tergantung di pohon mangga,” jelas Kapolsek, AKP Prayitno, Kamis (27/4).

Menurut Kapolsek, kuat dugaan korban meninggal dunia akibat jeratan kain dileher yang digunakan untuk menggantungkan diri, sehingga korban tercekik dilehernya hingga tidak dapat bernafas dan akhirnya meninggal dunia.

Terkait apa motif bunuh diri ini, Kapolsek mengatakan belum mengetahui penyebab korban melakukan hal tersebut. Namun berdasarkan hasil pemeriksaan oleh dokter Puskesmas Sungai Kakap, tidak ada ditemukan tanda – tanda kekeraan pada tubuh korban, hanya bekas jeratan di leher korban.

“Adapun barang bukti yang ditemukan berupa kain berwarna ungu dan hitam, ditempat kejadian perkara,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

44 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

50 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

60 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

24 hours ago