Categories: Kapuas Hulu

Pakaian Adat Nusantara Mewarnai Hari Kartini di SMP I Kalis

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka memperingati HUT Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April, SMP Negeri 1 Kalis, Kecamatan Kalis, Kabupaten Kapuas Hulu pada hari Jum’at ( 21/4) kemarin, turut menyelenggarakan kegiatan karnaval.

“Kegiatan carnaval ini diikuti oleh seluruh pelajar SMPN 1 Kalis dengan menggunakan beragam jenis pakaian diantaranya pakaian adat Melayu, pakaian adat Kapuas Hulu serta pakaian adat Nusantara,” ungkap Kepala SMP I Kalis, Iwan Ampriyadi, S.Pd.Fis.,M.M.Pd.

Menurutnya, untuk rute yang akan ditempuh oleh para bujang dan dara pelajar SMPN 1 Kalis hanya di sekitar penduduk yang dekat dengan lingkungan sekolah.

“Kedepan kita akan perluas rutenya sampai ke pemukiman penduduk khususnya di pusat Kota Kecamatan Kalis,” tuturnya.

Lebih lanjut Iwan menjelaskan, bahwa tujuan dari kegiatan carnaval ini adalah agar generasi muda sebagai pelajar dapat mewarisi keteladanan Kartini dalam memperjuangkan hak-hak wanita dan rakyat kecil untuk mendapatkan pendidikan dalam mendobrak budaya pingitan dan budaya penjajahan yang selalu diskriminasi dengan hak-hak pribumi.

Dikatakan Iwan, kegiatan ini juga mempunyai makna khususnya masa sekarang sangat strategis untuk membina generasi muda mengingat zaman semakin mengglobal, guna menekan pengaruh negatif terutama peredaran video porno baik media elektronik dan media sosial yang luar biasa dampaknya.

“Demikian juga pengaruh miras dan narkoba yang luar biasa dampaknya saat ini kepada pelajar,” jelasnya.

Selain carnaval, ada juga kegiatan kontes cara berpakaian adat serta kelengkapan pakaiannya yang benar, yang dinilai oleh guru-guru dari SMPN 1 Kalis.

“Walau dadakan, semua siswa semangat mengikutinya serta banyak pelajaran yang bisa dipetik dalam kegiatan tersebut,” tandas Iwan Ampriyadi. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

16 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

19 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

20 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

20 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

20 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

21 hours ago