Categories: Kapuas Hulu

Sekda Pantau Pelaksanaan UNBK di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Ir. H Muhammad Sukri beserta rombongan memantau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer tingkat SMA/MA di hari pertama pelaksanaan di Putussibau, Senin (10/4).

Turut hadir mendampingi Sekda, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kapuas Hulu, Petrus Kusnadi, Kepala Kemenag Kapuas Hulu, H Khusairi, Kabag Umum, Bung Tomo, S.Hut.MM, Kabag Humas, Usmandi, SE.MM, Kasi Tantrib Pol PP Palaun, serta jajaran Pemkab Kapuas Hulu.

Monitoring dilakukan pada beberapa sekolah yang mengikuti UNBK, diantaranya SMAN 1 Putussibau 169 siswa, MAN 97 siswa dan SMA muhammadiyah 18 siswa diselenggarakan di gedung MAN Putussibau. SMA Karya Budi Putussibau berjumlah 142 siswa dan SMAN 2 Putussibau berjumlah 149 siswa yang diselenggarakan di gedung SMK 1 Putussibau.

Selain itu SMA Kristen Setia, pada tahun ini juga melaksanakan UNBK namun saat peninjauan tidak dilakukan monitoring.

Pelaksanaan monitoring UNBK oleh Sekda beserta rombongan dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 10.30 WIB.

Tampak pelaksanaan UNBK berjalan lancar dan aman, walau dilakukan dalam 2 – 3 sesi dikarenakan kekurangan perangkat komputer. Tampak juga dari pihak Kepolisian membantu mengamankan di tiap-tiap sekolah dalam pelaksanaan UNBK tersebut. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Koalisi Masyarakat Sipil Minta Polda Kalbar Berantas Judi Mesin di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Koalisi masyarakat sipil Ketapang anti maksiat meminta Polda Kalbar untuk turun tangan…

7 hours ago

Aktivitas Judi Mesin Jackpot Resahkan Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Lokasi diduga tempat perjudian di Kabupaten Ketapang menjamur bak musim penghujan. Saat…

7 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Syamsul Islami Sampaikan Beberapa Arahan

KalbarOnline, Ketapang - Plh Sekda yang juga Asisten Sekda bidang Ekbang Pemkab Ketapang, Syamsul Islami…

7 hours ago

Kompak, Bupati Dan Wakil Bupati Hadiri Syukuran Pindah Kantor BKPSDM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama wakilnya Farhan, kompak menghadiri ramah tamah dan…

7 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Sampaikan Capaian Nilai MCP Kayong Utara 2023

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menyampaikan bahwa pencapaian nilai Monitoring Center…

10 hours ago

Berkedok Cafe, Warga Kedamin Hulu Tolak dan Minta Cabut Izin THM

KalbarOnline, Putussibau - Warga di RT 015/RW 005 Kedamin Hulu, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau…

10 hours ago