Categories: Sekadau

Laka Lantas di Manis Raya, Renggut Nyawa Pemilik SQ KTV Sekadau

KalbarOnline, Sintang – Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) kembali terjadi, kali ini di Manis Raya, Jalan Sintang – Sekadau mengakibatkan seorang pemotor tewas saat dalam perjalanan menuju RSUD Sekadau.

Adapun korban tewas yakni Wilton Handoko alias Abdurrohim (36) yang merupakan warga Sekadau, tewas setelah bertabrakan dengan sepeda motor dalam kondisi kencang dikendarai oleh Apon (34), di Manis Raya, Jalan Sekadau – Sintang, Kamis malam (30/3) sekitar pukul 21.00 WIB.

“Kecelakaannya di daerah Manis Raya,” ujar Jon yang merupakan kerabat korban di RSUD Sekadau, Kamis malam.

Korban yang juga merupakan satu diantara pemilik SQ KTV karaoke dan resto di Pasar Baru Sekadau warga Sekadau itu mengalami luka serius di dada akibat benturan keras.

Sementara Apon yang juga warga Sekadau, saat itu sedang dalam perjalanan menuju Sekadau dengan sepeda motor sama-sama kecepatan tinggi. Diduga terjadi senggolan di Manis Raya, keduanya terpental di jalan aspal.

Apon menderita luka di pelipis kanan dan beberapa bagian tubuh luka mengangga. Warga yang mengetahui kecelakaan itu langsung membawa kedua korban ke RSUD Sekadau.

William, kakak kandung Wilton mengatakan bahwa adiknya ke Sintang untuk urusan membuka tempat hiburan di Kota Sintang.

“Berangkat dari rumah sekitar jam 20.00 WIB,” tutur William.

Saat ini kasus kecelakaan tersebut masih ditangani Polres Sintang. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

5 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

6 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

10 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

13 hours ago