Categories: Sintang

Bupati Sintang : Empat Hal ini Sangat Penting Dilakukan dalam Menyusun RKPD

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang Jarot Winarno, menyampaikan  dalam menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD)  tahun 2018, ada empat aspek yang harus  dilakukan yakni pertama; apa yang dikerjakan harus benar-benar konsisten dengan kebutuhan masyarakat.

“artinya, 7 prime mover pembangunan menuntut konsistensi kita selaku pelaksana pembangunan daerah, agar tercipta kesejahteraan dan daya saing daerah,” ujar Jarot dalam sambutannya saat membuka Murenbang Kabupaten Sintang tahun 2017di Gedung Pancasila Sintang, Rabu (15/03/2017).

Poin kedua lanjut Jarot, apa yang akan kita lakukan, merupakan kelanjutan dari yang sudah kita kerjakan sebelumnya, harus dipastikan ada konstinyuitas antara apa yang sudah dan yang akan dilakukan ke depan, sehingga capaian program didapat  dengan optimal.

“sangat keliru dan rugi besar kalau kita bekerja setengah-setengah atau tidak tuntas terhadap program-program pembangunan daerah,” tutur Jarot.

Kemudian yang ketiga kata Jarot,  yang hendak dikerjakan, agar dipastikan adanya sumber pembiayaan untuk mewujudkannya, sebab tidak ada artinnya daftar prioritas program dan kegiatan, tetapi tidak mendapat alokasi anggaran sehingga menjadi tidak diimplementasikan.

“mimpi pembangunan yang baik adalah dapat diwujudkan menjadi kenyataan sehingga membawa dampak positif untuk masyarakat,” kata Jarot

Poin terakhir dikatakan Jarot adalah apa yang dikerjakan harus dijiwai sinergisitas, baik antar jenjang pemerintahan di pusat, provinsi, kabupaten dan desa, maupun antara pemerintah dengan komponen civil society.

“dengan demikian, seluruh energi pembangunan dapat dihimpun dan didayagunakan untuk menyelesaikan berbagai masalah pembangunan yang kita hadapi,” pungkasnya. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago