Categories: Sambas

Pelaku Pembuang Bayi di Sungai Tangaran Sambas, Sudah Diamankan Polisi

KalbarOnline, Sambas – Jajaran unit Reskrim Polsek Teluk Keramat serta Satuan Reskrim Polres Sambas, berhasil menangkap orang tua yang tega membunuh anaknya yang dibuang ke Sungai Kecamatan Tangaran, Kabupaten Sambas.

“Kedua Orang tua bayi masih berstatus pelajar. Bayi tersebut diduga hasil hubungan gelap orang tuanya,” terang Kasat Reskrim Polres Sambas, AKP Raden Real Mahendra saat dikonfirmasi, Kamis (2/3/17).

Berdasarkan pemeriksaan terhadap orang tua perempuan korban, NR (16) mengakui bahwa telah melahirkan serta membunuh bayi yang dilahirkannya sendirian di dalam kamar rumahnya.

“Setelah dilahirkan, NR memotong tali pusar dan membuangnya di sungai didepan rumahnya. Sementara pemeriksaan terhadap ayah bayi, berinisial TR, juga telah mengakui berhubungan badan dengan NR hingga hamil,” tutur Raden.

Kepolisian saat ini sedang melakukan pemeriksaan terhadap kedua orang tua bayi.

“Akibat persalinan tersebut, ibu korban harus mendapat perawatan di rumah sakit akibat pendarahan hebat,” tandasnya. (Mur)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

8 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

9 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

9 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

9 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

9 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

9 hours ago