Categories: Sekadau

CJH Sekadau Diharapkan Segera Melakukan Persiapan Sejak Dini

Baik Fisik Maupun Kelengkapan Dokumen dan Administrasi

KalbarOnline, Sekadau – Sebanyak 46 Orang Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Sekadau siap berangkat menunaikan ibadah haji pada Agustus 2017 mendatang.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sekadau Provinsi Kalimantan Barat H Darohman, S.Ag., M.Si meminta agar Calon Jamaah Haji (CJH) tersebut melakukan persiapan sejak dini, baik fisik maupun kelengkapan dokumen dan administrasi.

“Seperti kelengkapan paspor, harus segera diselesaikan mengingat pembuatan paspor bukan hanya jamaah haji Sekadau, tetapi dari beberapa kabupaten yang ada di Kalimantan Barat,” ujarnya saat memberikan sambutan dalam kegiatan persiapan pembuatan paspor jamaah haji Kabupaten Sekadau, beberapa waktu lalu di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Sekadau.

Ia menjelaskan bahwa pembuatan Paspor sudah ditanggung oleh Siskohat, namun untuk awalnya menggunakan dana pribadi CJH. Nanti diembarkasi batam biaya pembuatan akan diganti oleh Siskohat. Biaya pembuatan paspor sebesar Rp360.000 di tambah biaya administrasi bank Rp5000.

“CJH mengurus langsung di Kantor imigrasi Sanggau dengan didampingi langsung penyelenggara haji dan umrah Kemenag Sekadau Abdillah,” ujarnya.

“Tidak ada pungli dalam pengurusan pembuatan paspor, tidak ada itu, kalau ada mohon dilaporkan,” tegasnya.

Selain itu, ia juga berpesan agar Calon Jamaah Haji (CJH) untuk menjaga kekompakan saat menunaikan ibadah haji, di mulai dari keberangkatan hingga di tanah suci.

“Selalu jaga kebersamaan dan kekompakan,” pesannya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

2 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

2 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

2 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

2 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

3 hours ago