Categories: Kapuas Hulu

Panen Perdana Padi Lokal Raja Uncak Berjumlah 3.146 Ton di Desa Nanga Semangut

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Program peningkatan produksi tanaman pangan khususnya komoditas padi menjadi perhatian dalam program strategis Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu untuk mewujudkan swasembada pangan di Kapuas Hulu.

Hal ini telah dilaksanakan di Desa Nanga Semangut, Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu oleh Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Nanga Semangut dan Desa Semangut Utara yakni Nur Abidah.

Acara panen perdana padi lokal yang dinamai padi Raja Uncak ini merupakan jenis komoditas padi organik yang ekonomis.

“Karena perawatannya tidak menggunakan pupuk dan tanpa olah tanah (TOT) serta sudah bisa dipanen pada usia enam bulan,” ujar Nur Abidah, Selasa (10/1) kemarin.

Acara tersebut diikuti oleh lima kelompok tani dan difasilitasi oleh Pemerintah Desa Nanga Semangut, dengan maksud untuk mendukung para petani yang ada didesanya serta dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Peternakan Kabupaten Kapuas Hulu, Drs Abdurasyid, MM, Camat Bunut Hulu, Danramil, Kapolsek dan seluruh PPL Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Bunut Hulu.

Acara ini dimulai dengan ubinan atau perkiraan produksi panen padi lokal varietas Raja Uncak yang jumlahnya 3,146 ton perhektarnya. Selanjutnya melakukan praktek pembuatan pupuk kompos yakni yang berasal dari tumbuh-tumbuhan seperti dari jerami padi, batang pohon pisang dan dari rebung.

“Kemudian praktek metode menanam padi jenis jajar legowo, hazton serta jarwo biasa,” jelas Nur.

Nur juga mengatakan bahwa sebagai PPL, ia merasa bertanggung jawab atas keberhasilan dan kesejahteraan para petani di desa tempat ia bertugas.

“Terlebih lagi disini adalah desa saya sendiri. Oleh sebab itu, saya ingin para petani menanam padi varietas unggul dan tanam padi jajar legowo,” ucapnya.

Dirinya juga berharap kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu melalui Dinas Pertanian Tanaman Pangan Dan Peternakan agar setiap paket dan program pemerintah di bidang pertanian untuk dapat diberikan ke desanya supaya dapat menunjang dan menambah fasilitas yang dibutuhkan para petani. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

27 mins ago

Bunda Windy Sosialisasikan Program Inspeksi di SMA Karya Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Bunda Generasi Berencana (Genre) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari hadir mensosialisasikan program Ingat…

7 hours ago

Ada Klub Megawati Eks Redspark, Ini Jadwal Proliga 2024 di Gor Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen nasional bola voli atau Proliga akan digelar di Gedung Olahraga (GOR)…

7 hours ago

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

7 hours ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

8 hours ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

8 hours ago