Categories: Sintang

Resmikan Ruang Belajar, Jarot: Pendidikan Jadi Fokus Utama

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno, M.Med.Ph,meresmikan ruang belajar di SD Negeri 8 Kecamatan Sintang yang telah direnovasi, Kamis (17/11/2016). Pada kesempatan yang sama Bupati Sintang juga  menyerahkan bantuan beasiswa bagi siswa-siswi dari keluarga kurang mampu.

Bupati Jarot menyampaikan, bahwa pendidikan menjadi salah satu poin dalam visi pemerintah Kabupaten Sintang. Pendidiakan berada dalam garis terdepan.

“kita meletakkan dunia pendidikan menjadi pemeran utama, kita ingin mewujudkan masyarakat yang cedas baru jadi sehat, religius dan sejahtera itu di topang dengan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik,” kata dr. Jarot.

Oleh karena itu, kata Jarot, permasalahan pendidikan menjadi fokus utama yang menjadi perhatian. Renovasi sekolah dan bantuan biaya pendidikan bagi siswa dari keluarga kurang mampu merupakn bentuk kepedulian dan dukungan pengembangan pendidikan di daerah ini.

“ Ini tantangan yang besar untuk kita semua, tahun ini kita baru bisa memperbaiki 66 ruangan dari 2.432 ruang belajar di 443 sekolah dasar yang ada di Sintang,” ungkap Jarot.

Bupati Jarot mengungkapkan masih cukup banyak masyarakat di Kabupaten Sintang yang buta huruf. Lama rata-rata sekolah baru 6 sampai 7 tahun,

“ inilah faktor yang  menyebabkan indeks manusia kita  di Sintang ini masih rendah,” kata orang nomor satu satu di Sintang itu.

Jarot juga mengungkapkan, Kabupaten Sintang masih berkutat dengan akses dan kualitas pendidikan dasar. Kata Jarot hanya 50% siswa yang melanjutkan ke jenjang  SMP, “tidak semata-mata karena jumlah SMP yang kurang tapi juga akses jalan masih sulit,” terang Bupati.

“Akses tersebut juga  menjadi fokus pembanguan berkaitan dengan kondisi kegawatdaruratan infrastuktur,” pungkasnya. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

5 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

13 hours ago

Jalan Rusak Parah, Ibu Asal Kendawangan Melahirkan di Tengah Jalan

KalbarOnline, Ketapang - Beratnya kondisi medan yang diakibatkan jalan rusak, membuat Raniah, seorang ibu asal…

14 hours ago

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

1 day ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

1 day ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

2 days ago