Categories: Sintang

Pemkab Sintang Akan Bangun Rumah Sakit Pratama Di Serawai

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang Jarot Winarno mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang akan membangun rumah sakit pratama di Kecamatan Serawai, pembangunan rumah sakit pratama ini guna memudahkan akses pelayanan kesehatan masyarakat di daerah itu.

“nantinya Serawai akan mendapatkan jatah 1  dari 14 Rumah Sakit Pratama di Indonesia, patut kita bangga, sebab semua ini untuk menunjang kesehatan masyarakat yang lebih sehat lagi,” Bupati Sintang H. Jarot Winarno saat bertatap muka dengan masyarakat Kecamatan Serawai, Senin (07/11/2016).

Kendati demikian Jarot meminta kepada masyarakat dan pemerintah kecamatan setempat untuk menyiapkan lahan yang strategis tempat dibangunanya rumah sakit ini nanti.

“tolong disiapkan lahan yang strategis untuk dibangunnya sebuah Rumah Sakit Pratama ini. Agar semua masyarakat yang sakit bisa menjangkau lebih dekat lagi” pinta Jarot Winarno.

Jarot mengatakan pembangunan rumah sakit pratama ini merupakan wujud perhatian pemerintah kepada masyarakat, tentunya dalam pelaksanaan pembangunan ini memerlukan dukungan dari masyarakat, seperti penyediaan lahan.

“ini masuk dalam visi misi pemerintah daerah kabupaten Sintang dalam rangka mewujudkan masyarakat Sintang yang sehat,” pungkanya. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

16 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

17 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

17 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

19 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago