Categories: Ketapang

Sekda Ketapang Buka Rapat Persiapan Pembukaan Gebyar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka rapat persiapan pembukaan kegiatan Gebyar Talenta Pendidikan Tahun 2024, pada Rabu (17/04/2024), di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang.

Sekda dalam sambutannya menyampaikan dukungan dan apresiasi terhadap Gebyar Talenta Pendidikan Tahun 2024, yang akan dilaksanakan pada tanggal 29 April sampai 02 Mei 2024. Ia mengakui bahwa dirinya sangat perhatian secara khusus di bidang pendidikan.

“Kemungkinan nanti, saya akan apel di dinas pendidikan, seperti yang saya lakukan apel di dinas kesehatan,” ujarnya.

 Alexander juga sangat prihatin dengan  salah satu sekolah yang kepala sekolahnya meninggalkan siswa pada saat ujian sekolah, sehingga yang ada hanya guru honorer.

“Hal ini harus dievaluasi kedepannya, sehingga kita sebagai orang yang diberikan amanah untuk mendidik generasi muda, penuh dengan rasa tanggung jawab,” ucapnya.

“Sampai hari ini, saya sangat menghargai guru-guru karena jasa mereka, kita bisa seperti ini. Saya berharap agar karakter, kemudian semangat, integritas, loyalitas para Guru kita tidak berubah, tugas di daerah manapun harus siap,” sambungnya.

Ke depan menurut Alexander, perlu diskusi panjang bagaimana agar di Kabupaten Ketapang ini ada cara yang terbaik dan kualitas pendidikan semakin baik.

“Kuncinya adalah guru dan fasilitas pendidikan, seperti perumahan guru, sekolah, fasilitas pendidikan dan lain sebagainya,” ujarnya.

Oleh karena itu, Alexander pun menekankan bahwa integritas, dedikasi, dan loyalitas guru pun harus dibangun juga. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago