Categories: Kapuas Hulu

Rayakan Idul Fitri 1445 Hijriyah, Dandim 1206/Putussibau Gelar Open House

KalbarOnline, Putussibau – Komandan Kodim (Dandim) 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli bersama Ketua Persit KCK Cabang L Dim 1206/Psb, Anastasya Nasli menggelar open house Idul Fitri 1445 H di rumah dinasnya, Jalan Piere Tendean, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (10/04/2024).

Selain dihadiri prajurit TNI dan PNS Kodim 1206/Putussibau, tampak hadir dalam open house tersebut Forkopimda Kapuas Hulu dan masyarakat umum. Open house di kediaman Dandim Nasli itu dibuka dari pagi sampai sore hari.

Open house ini menjadi momen memperkokoh hubungan silaturahmi, dengan saling maaf bermaafan.

“Semua manusia itu pasti ada kekhilafan dan kesalahan, baik disengaja maupun tidak, baik itu kesalahan besar maupun kecil, maka dihari yang fitri ini lah kita saling memberi maaf agar kita benar-benar fitri,” tutur Dandim Nasli di sela-sela open house.

Dalam kesempatan yang sama, Letkol Inf Nasli beserta Ketua Persit KCK cabang L Dim 1206/Putussibau, Anastasya Nasli mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 H, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu yang merayakannya. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago