Safari Ramadhan di Desa Pemawan Boyan Tanjung, Bupati Kapuas Hulu Serap Berbagai Aspirasi Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan Safari Ramadhan dan buka puasa bersama di Masjid Al-Hikmah Desa Pemawan Kecamatan Boyan Tanjung, pada Kamis (04/04/204).

Dalam kesempatan itu, Bupati Fransiskus banyak menyerap aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat setempat. Salah satunya dari Sekretaris Desa Pemawan, Zainuddin yang menyampaikan permohonan bantuan perbaikan bendungan kelompok tani setia usaha.

Zainuddin mengatakan, dampak dari kerusakan bendungan tersebut telah membuat pendapatan kelompok tani menjadi menurun, bahkan kadang tidak ada hasil sama sekali, karena tidak ada pengairan.

“Di hari yang baik ini, kami mohon kepada Bapak Bupati untuk bisa membantu kami, selain itu BSPS dan Tower mini, kalau bisa hadirkan juga di desa kami,” tutur Zainuddin.

Menanggapi aspirasi tersebut, Bupati Kapuas Hulu mengatakan, kalau apa yang disampaikan masyarakat tersebut akan segera ditindaklanjuti pihaknya. Terkait perairan misalnya, dirinya akan segera berkoordinasi dengan bagian SDA Dinas PU untuk dapat melakukan survei dan selanjutnya menangani permasalahan tersebut.

“Terkait sinyal, kami juga merasakan juga tidak ada sinyal, nanti kita usulkan, jadi kades harus pro aktif juga. Buat saja proposalnya. Nanti kita usul,” kata dia.

Selain permasalahan pengairan dan sinyal, Bupati Fransiskus juga menjawab terkait persoalan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), di mana pihaknya juga terus berkoordinasi dengan BSPS terkait pengalokasiannya, lantaran RTLH sendiri merupakan program pusat.

“Tentu ini menjadi kendala kita untuk membagikan kuotanya, nanti kita akan kaji dan sampaikan agar kita bisa mendapatkan kuota tambahan” ujarnya.

Sebelumnya, Bupati Kapuas Hulu menyampaikan, bahwa secara umum kegiatan Safari Ramadhan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap tahun.

“Kami terbagi menjadi 3 tim, ada tim wakil bupati, sekda, dan asisten, upaya ini dilakukan untuk mendekatkan diri antara Pemda Kapuas Hulu kepada masyarakat. Selain itu ini merupakan kesempatan untuk kami mendengar apa yang menjadi aspirasi masyarakat,”  tuturnya.

Sebelum menutup sambutannya, Bupati Kapuas Hulu turut menanyakan kepada Kepala Desa Pemawan, apakah masjid Al-Hikmah ini ada rencana ingin direnovasi atau peningkatan. Jika ada, dirinya akan membantu. Namun kepala desa tersipu malu untuk menjawabnya.

“Kalau ada proposalnya kita siap bantu, tahun ini kita anggarkan tahun depan pencairannya,” pungkas Bupati Kapuas Hulu dengan diiringi tepuk tangan meriah. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

3 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

3 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

5 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

5 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

13 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

13 hours ago