Categories: Pontianak

Peringatan Nuzulul Qur’an Perkuat Silaturahmi

KalbarOnline, Pontianak – Nuzulul Qur’an merupakan salah satu momen paling bersejarah yang dialami oleh umat Islam, momen itu menjadi saksi awal turunnya Al-Qur’an kepada Rasulullah SAW.

Malam Nuzulul Qur’an menjadi malam penuh keberkahan dan Allah SWT akan melipatgandakan pahala umat Islam yang memperbanyak ibadah di malam tersebut.

Memperingati Nuzulul Qur’an yang diselenggarakan oleh Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalbar, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Mohammad Bari tampak hadir bersama Pj Ketua DWP Kalbar, Efy Masfiaty di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalbar, Senin (01/04/2024).

Dalam kesempatan itu, PJ Sekda menuturkan bahwa poin dari kegiatan yang diselenggarakan bukan hanya untuk mengagungkan Al-Qur’an, namun juga untuk merajut silaturahmi antara Perwakilan BI Kalbar dan Pemerintah Provinsi Kalbar maupun mitra kerja lainnya.

“Intinya peringatan Nuzulul Qur’an ini selain kita mengagungkan Al-Qur’an, juga mempererat tali silaturahmi, dan kita berharap kegiatan ini terus dilaksanakan di Ramadhan berikutnya dan tentunya tidak hanya di bulan Ramadhan saja,” tuturnya.

Dirinya mengungkapkan, bahwa kegiatan ini juga memiliki makna dalam hal berbagi bersama serta berbuat kebajikan di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, serta memperkuat dan menjaga silaturahmi.

“Tadi juga ada penyerahan beberapa bingkisan kepada pondok pesantren, kemudian panti asuhan dan beberapa mitranya Bank Indonesia,” ungkap Bari.

Selanjutnya, Pj Sekda mengapresiasi Perwakilan BI Kalbar yang telah menyelenggarakan Peringatan Nuzulul Qur’an ini, diharapkan perangkat daerah Kalbar dapat melaksanakan agenda yang sama.

“Bagi kami (Pemerintah Provinsi Kalbar) ini merupakan suatu hal yang sangat positif sekali, mudah-mudahan OPD dapat melakukan hal yang sama di lingkungan kerjanya,” tutup Bari.

Di tempat yang sama, Kaper BI Kalbar, Nur Asyura Anggini Sari sependapat bahwa dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi dan kepedulian antar sesama.

“Memang momennya ini buka puasa bersama instansi yang saling bermitra strategis, dan inilah momennya untuk bekerjasama, berkomitmen dan berkoordinasi yang baik akan terus dilakukan, saya harap ini menjadi keberkahan Silaturahmi di bulan Ramadhan,” tutup Kaper BI.

Kegiatan yang dirangkai dengan buka puasa bersama itu turut dihadiri Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalbar, Nur Asyura Anggini Sari, beserta pimpinan lembaga keuangan Kalbar, Rektor IAIN Pontianak selaku pemberi tausiyah, Baznas Kalbar, serta beberapa perwakilan dari panti asuhan dan ponpes. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bunda Paud Kalbar Kunjungi TK Negeri Pembina Sekadau: Bawa Pesan Pencegahan Stunting dan Bingkisan

KalbarOnline.com - Dalam lawatan kunjungan kerjanya di Kabupaten Sekadau, Bunda Paud Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

1 hour ago

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

13 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

13 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

13 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

14 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

15 hours ago