Categories: Pontianak

Berbagi Kebahagiaan, Ani Sofian Buka Puasa Bersama Anak Panti Asuhan

KalbarOnline, Pontianak – Suasana hangat terpancar tatkala Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian berbincang ringan dengan anak-anak panti asuhan dan pondok pesantren (ponpes) saat buka puasa bersama di aula kediaman dinasnya, Rabu (27/03/2024).

Buka puasa bersama yang juga dihadiri kepala perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak itu dirangkaikan dengan peringatan Nuzulul Qur’an. Ketika adzan Maghrib berkumandang, tanda waktu berbuka puasa, para undangan yang hadir menikmati hidangan yang tersaji.

Dalam kesempatan itu, Ani Sofian didampingi istri, Anita Ani Sofian, menyerahkan bingkisan dan tali asih kepada anak-anak panti asuhan dan ponpes yang hadir pada peringatan Nuzulul Qur’an. Ia mengatakan, peringatan Nuzulul Qur’an yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama anak-anak panti asuhan dan ponpes ini bertujuan untuk menanamkan kecintaan anak-anak terhadap Al-Qur’an. Selain itu pula, buka puasa bersama anak-anak ini sebagai bentuk berbagi kebahagiaan dalam suasana bulan suci Ramadhan.

“Kita ingin berbagi kebahagiaan bersama mereka sehingga mereka turut merasakan keceriaan di bulan Ramadhan,” ungkapnya.

Menurutnya, momen seperti ini sangat dirindukan oleh anak-anak yang merasakan kebahagiaan bulan Ramadhan. Apalagi mereka bertemu dengan teman sebaya sehingga menghadirkan suasana keceriaan menyambut waktu berbuka puasa.

“Di bulan Ramadhan ini, alangkah baiknya kita saling berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga dengan adanya kebersamaan seperti ini, kita dapat saling mendukung dan memperkuat silaturahmi kita,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

8 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

8 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

8 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

11 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

11 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

11 hours ago