Categories: NasionalPontianak

Windy Masak Porsi Besar Menu Berbuka di Peluncuran Anugerah Desa Wisata 2024

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalbar, Windy Prihastari yang juga Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar memasak porsi besar menu untuk berbuka puasa di kawasan Agrowisata Rekadena Jeruju Besar, Senin (25/03/2024).

Aksi memasak yang juga ditujukan dalam rangka mempromosikan kuliner khas Kalbar itu dilakukan di sela-sela peluncuran Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2024 oleh Pj Gubernur Provinsi Kalbar, Harisson di Agrowisata Rekadena.

Adapun menu utama kuliner Kalbar yang dimasak yakni udang khas dari Jeruju Besar. Di samping terdapat pula menu-menu unik lainnya, seperti bakso yang disajikan di dalam batok kelapa muda, bakwan udang dan minuman es Kokita (kopyor kelapa kita) dan lainnya.

“Kita akan terus mempromosikan kuliner di setiap destinasi wisata. Hal ini karena kuliner menjadi salah satu daya tarik utama kunjungan wisatawan saat ini,” ungkapnya.

Windy juga mengatakan, bahwa kuliner merupakan salah satu sektor yang cukup mendapatkan perhatian dalam ajang ADWI.

“Seperti halnya dalam ajang ADWI tahun lalu, kuliner Desa Wisata Jeruju Besar Kabupaten Kubu Raya mendapatkan nilai tinggi. Bakso dalam batok kelapa yang saya memasak itu adalah salah satu yang mendapatkan penilaian tertinggi Desa Wisata Jeruju Besar dalam ADWI,” terangnya.

Turut hadir dalam kegiatan itu Forkopimda Provinsi Kalbar, pimpinan vertikal Kalimantan Barat, Pj Sekda Provinsi Kalbar, Mohammad Bari, Pj Bupati Kubu Raya, Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Kalbar, kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Dinas kabupaten/kota se-Kalbar yang membidangi pariwisata serta tokoh masyarakat dan tokoh agama. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

3 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

3 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago