Categories: Pontianak

Polisi Ciduk Empat Remaja Pontianak Kedapatan Bawa Ganja

KalbarOnline, Pontianak – Polsek Pontianak Selatan menciduk empat remaja yang kedapatan membawa ganja di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), Jalan Ahmad Yani, Minggu (24/3/2024) dini hari, pukul 00.42 WIB.

Kapolsek Pontianak Selatan, AKP Dumaria Silalahi mengatakan, keempat pelajar tersebut terciduk saat Tim Enggang Polresta melakukan kegiatan patroli di wilayah depan Mega Mall Pontianak tersebut.

“Pada saat melintas di depan Mega Mall, Jalan Ahmad Yani, anggota melihat beberapa remaja sedang berkumpul di jembatan penyeberangan orang. Anggota kemudian mendatangi kumpulan remaja tersebut dan melakukan pemeriksaan,” katanya.

Saat dilakukan pemeriksaan, anggota menemukan lintingan mencurigakan yang diduga narkoba jenis ganja di dalam bungkus rokok. Saat ditanyakan, para remaja tersebut mengakui bahwa barang yang dimaksud benar adalah ganja.

“Saat diinterogasi, remaja-remaja tersebut mengaku membeli ganja di daerah Kecamatan Pontianak Timur. Uang untuk membeli adalah uang bersama,” kata Dumaria.

Selanjutnya, keempat remaja itu pun langsung diamankan ke Markas Polsek Pontianak Selatan guna dilakukan penyidikan lebih lanjut.

“Keempat remaja ini, tiga diantaranya masih berstatus pelajar SMA. Satu lainnya anak putus sekolah,” ungkap Dumaria seraya menyatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Sat Narkoba Polresta Pontianak untuk penanganan lebih lanjut kasus tersebut. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago