Categories: Pontianak

Polresta Pontianak Amankan 12 Anak-anak dan Remaja Terlibat Tawuran dan Perang Sarung

KalbarOnline, Pontianak – Polresta Pontianak mengamankan sedikitnya 12 anak-anak dan remaja yang terlibat tawuran dan perang sarung, pada Minggu (17/03/2024) dini hari.

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi mengatakan, 12 anak itu diamankan di beberapa wilayah berbeda di Kota Pontianak, saat petugas sedang melakukan patroli kamtibmas.

Patroli yang ditingkatkan tersebut, lantaran banyaknya keluhan dari masyarakat terkait seringnya terjadi penyerangan atau perkelahian antar kelompok remaja dengan membawa senjata tajam.

“Beberapa diantaranya kedapatan membawa senjata tajam, satu di wilayah Polsek Selatan, dua di wilayah di Polsek Kota, lalu ada yang kita amankan karena akan perang sarung,” kata Adhe.

Adhe melanjutkan, untuk remaja yang kedapatan membawa senjata tajam, akan dikenakan sanksi pidana dan dijerat dengan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951, dengan ancaman penjara hingga 10 tahun.

“Sementara terhadap anak-anak yang melakukan perang sarung akan dilakukan pembinaan khusus, selain itu petugas juga akan menandai anak-anak tersebut dengan merapikan rambut mereka,” ujarnya.

Mengenai pembinaan, Adhe menyatakan, kalau pihaknya juga akan berkoordinasi dengan KPAD Kota Pontianak. Anak-anak tersebut akan menjalani proses pembinaan sebelum mereka dikembalikan ke orang tua masing-masing.

“Kami akan terus melakukan razia ini untuk mencegah terjadinya kenakalan remaja yang kerap terjadi di Kota Pontianak dan merugikan banyak orang. Untuk itu kami minta orang tua mengawasi anaknya dalam pergaulan,” tegasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago