Categories: KetapangPolhum

Bupati Ketapang Buka Kick Off Penyusunan KLHS-RPJMD Tahun 2025 – 2029

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan membuka acara Kick Off Penyusunan KLHS-RPJMD Kabupaten Ketapang Tahun 2025 – 2029, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Selasa (05/03/2024).

Bupati dalam sambutannya mengatakan, kalau kegiatan kick-off ini penting dilakukan guna penyebarluasan informasi serta memberikan pemahaman kepada para pihak (terutama pokja penyusunan KLHS) terkait perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Ketapang, sehingga ke depan dapat terwujud kelestarian sumber daya alam, serta terjamin kesejahteraan dan kualitas hidup generasi sekarang dan generasi yang akan datang di Kabupaten Ketapang.

“Saya berharap agar proses penyusunan KLHS-RPJMD ini dapat dilakukan dengan analisis yang sistematis, menyeluruh dan partisipatif, untuk memastikan bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan terintegrasi dalam kebijakan atau rencana program pembangunan di Kabupaten Ketapang,” ujarnya.

Bupati Ketapang, Martin Rantan foto bersama dalam acara pembukaan Kick Off Penyusunan KLHS-RPJMD Kabupaten Ketapang Tahun 2025 – 2029, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Selasa (05/03/2024). (Foto: Adi LC)

Untuk menghasilkan dokumen KLHS yang berkualitas, menurut Martin, tahapan-tahapan penyusunan KLHS hendaknya dilaksanakan secara maksimal mulai dari pengumpulan data hingga tahapan validasi.

“Dan berkenaan dengan hal tersebut, saya minta kepada seluruh tim pokja dan tim ahli penyusun dokumen KLHS-RPJMD untuk dapat melaksanakan seluruh tahapan penyusunan dengan sebaik-baiknya, sehingga nantinya dihasilkan dokumen sesuai dengan yang diharapkan,” harapnya.

Selain itu, Martin juga berterima kasih kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI melalui UNDP-Kalfor, yang akan membantu berpartisipasi dalam penyusunan KLHS-RPJMD Kabupaten Ketapang tahun 2025 – 2029.

“Demikian beberapa hal yang dapat saya sampaikan, semoga kegiatan pada hari ini dapat memberikan hasil yang optimal bagi kita semua,” pungkasnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago