Categories: KesehatanPontianak

Pj Gubernur Harisson Harap Klinik Ozthetique Medika Indonesia Jadi Ikon Estetika di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua TP PKK Kalbar, Windy Prihastari Harisson menghadiri Grand Opening Klinik Ozthetique Medika Indonesia di Jalan Ahmad Yani nomor 155 Pontianak, Jumat (01/03/2024).

Kedatangan Pj Gubernur beserta istri disambut hangat oleh Wakil Direksi Ozthetique Medika Indonesia, Suhasnah beserta jajarannya.

Klinik Ozthetique Medika Indonesia merupakan klinik yang menawarkan pelayanan kesehatan dan kecantikan yang berkualitas dan terpercaya yang kini hadir di Pontianak.

Dalam kesempatan itu, Pj Gubernur Kalbar mengungkapkan, bahwa bisnis kesehatan (perawatan kecantikan) termasuk salah satu yang mendorong pertumbuhan ekonomi.

“Jadi pertumbuhan ekonomi di Kalbar saat ini 4,46% dan yang mempengaruhi hal tersebut adalah bisnis kesehatan, perawatan kesehatan dan perawatan kecantikan yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Kalbar,” kata Harisson.

Dirinya berharap, Klinik Ozthetique Medika Indonesia dapat berkembang dengan pesat dan menjadi salah satu ikon Kalbar. Dirinya yakin dengan pengelolaan yang profesional dan didukung oleh tenaga medis yang kompeten, klinik ini akan mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kalbar.

“Saya datang ke sini dalam rangka memberi semangat dan mudah-mudahan klinik ini nanti bisa menjadi Rumah Sakit Ozthetique Medika Indonesia,” tutupnya.

Acara Grand Opening ini ditandai dengan pemotongan pita, tanda dibukanya Klinik Ozthetique Medika Indonesia secara resmi di Kota Khatulistiwa.

Tampak Pj Ketua TP PKK Kalbar beserta Ketua TP PKK Kalbar periode 2018 – 2023, Lismaryani dan Ketua TP PKK Kota Pontianak Periode 2018 – 2023, Yanieta Arbiastutie turut bersama memotong pita tersebut.

Setelah pemotongan pita, Pj Gubernur beserta Istri meninjau masing-masing ruangan pada klinik yang akan digunakan untuk perawatan kesehatan dan kecantikan. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

5 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

8 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

10 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

10 hours ago