Categories: EkonomiKayong Utara

Jelang Ramadhan, Pemkab Kayong Utara Gelar Gerakan Pangan Murah

KalbarOnline, Kayong Utara – Dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan, Pemerintah Kayong Utara menggelar gerakan pangan murah (GPM) di Kabupaten Kayong Utara, di Kecamatan Simpang Hilir, Rabu (28/02/2024).

Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara Romi Wijaya mengatakan, bahwa beras dengan harga murah sangat dibutuhkan warga di tengah kian mahalnya harga beras dan jenis sembako lainnya. Terlebih momennya berdekatan dengan bulan Ramadhan, sehingga pemerintah harus hadir untuk membantu masyarakat.

“Mengingat harga beras harganya semakin mahal, maka pemerintah daerah turut hadir untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan harga beras yang terjangkau, terlebih momen ini berdekatan dengan bulan suci Ramadhan sehingga masyarakat bisa membeli beras dengan harga yang murah,” kata Romi.

GPM merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mengendalikan inflasi pada tahun 2024. GPM dilaksanakan di semua kecamatan di Kabupaten Kayong Utara. Di Kecamatan Simpang Hilir, sebanyak 21.500 Kg beras dijual dengan harga Rp 50.000 per 5 Kg.

“Semoga dengan kegiatan GPM ini dapat meningkatkan ketersediaan pangan di Kabupaten Kayong Utara, khususnya di Kecamatan Simpang Hilir. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang terjangkau,” kata Romi.

Romi juga menegaskan, bahwa pemerintah selalu hadir untuk membantu masyarakat, baik secara langsung maupun tidak langsung. Melalui GPM ini diharapkan dapat memberikan beberapa manfaat bagi masyarakat, pertama masyarakat dapat membeli bahan pokok dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran.

Kedua, membantu masyarakat yang kesulitan mendapatkan akses terhadap pangan dengan harga yang terjangkau, dan yang ketiga membantu pemerintah dalam mengendalikan inflasi dengan menstabilkan harga bahan pokok.

Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya foto bersama salam acara GPM di Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara, Rabu (28/02/2024). (Foto: Prokopim Setda KKU)

“Saya minta kepada dispangan untuk terus melaksanakan GPM secara berkelanjutan. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam membantu mereka mendapatkan bahan pokok dengan harga yang terjangkau,” pinta Romi.

Dirinya juga mengatakan, bahwa GPM merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mengendalikan inflasi. “GPM membantu pemerintah dalam menstabilkan harga bahan pokok, sehingga inflasi dapat terkendali,” kata Romi.

Ia berharap, dengan pelaksanaan GPM secara berkelanjutan, masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan bahan pokok dengan harga yang terjangkau. “Semoga dengan GPM, masyarakat dapat lebih sejahtera,” tutup Romi.

Pada momen yang sama, Kepala Dispangan Kabupaten Kayong Utara, Maluru Nursalam mengatakan, bahwa pihaknya siap melaksanakan GPM secara berkelanjutan.

“Kami akan terus melaksanakan GPM di semua kecamatan di Kabupaten Kayong Utara. Kami juga akan bekerja sama dengan distributor untuk memastikan harga bahan pokok di GPM tetap terjangkau,” kata Maluru.

Maluru berharap, GPM dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari dengan harga yang terjangkau.

“Semoga GPM dapat membantu masyarakat dan meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten Kayong Utara,” sampai Maluru. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago