Harisson Nyatakan Kalbar Cukup Siap Hadapi Gelombang Covid

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menyatakan Kalbar sudah cukup siap menghadapi kemungkinan peningkatan kasus Covid-19 yang telah terjadi di sejumlah daerah di Indonesia.

Menurutnya saat ini Indonesia sudah dinyatakan endemi Covid-19, sehingga penyakit yang disebabkan oleh virus tersebut bukan lagi termasuk dalam kedaruratan kesehatan.

“Sudah endemi, jadi diberlakukan sama penanganannya seperti penyakit-penyakit endemi lain. Misalnya demam berdarah (DBD) atau TBC (tuberkulosis),” ungkapnya.

Dalam menghadapi peningkatan kasus Covid-19, menurut Harisson hampir sama dengan penanganan lonjakan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD). Untuk itu, ia mengimbau masyarakat agar menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Kemudian menjaga kebugaran tubuh, lalu menjaga pola makan yang teratur dan bergizi, serta olahraga teratur dan istirahat yang cukup.

Tak lupa, mantan Kepala Dinas Kesehatan Kalbar itu juga mengingatkan tentang pentingnya menggunakan masker apabila mengalami flu dan batuk agar tidak menular ke orang lain, dan juga selalu rajin mencuci tangan.

“Memakai masker bila di tempat yang ramai dan padat, terutama bila di tempat tersebut ada masyarakat yang batuk pilek,” pesannya.

Selain itu, Harisson meminta, apabila ada masyarakat yang mengidap penyakit komorbid, seperti diabetes melitus, hipertensi, jantung, ginjal, hati, penyakit paru atau penyakit kronis lain, agar rutin memeriksakan kesehatan ke dokter atau fasyankes. Itu agar penyakit yang diidap tetap terkontrol.

“Sehingga bila tertular virus Covid-19, penyakitnya tidak menjadi bertambah berat yang akan menyebabkan pasien harus dirawat di rumah sakit, atau menyebabkan kematian,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

17 hours ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

17 hours ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

21 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

21 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

21 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

21 hours ago