Categories: Nasional

Di Belakang Panggung Debat Capres 2024, Para Cawapres Saling Salaman

KalbarOnline, Nasional – Debat perdana calon presiden (capres) untuk pemilu 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah selesai digelar di Kantor KPU, Menteng, Jakarta, Selasa (12/12/2023) malam.

Usai ditutup oleh kedua moderator, para capres yang hadir, yakni Anies Rasyid Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo saling bersalaman. Debat tersebut mengangkat tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik dan kerukunan warga.

Adegan salam-salaman itu dimulai dari capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo yang mulanya menyalami dan berpelukan dengan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto. Kemudian Ganjar menyalami dan berpelukan dengan capres nomor urut 1 Anies Baswedan.

Hal itu kemudian diikuti Anies yang menyalami Prabowo. Mereka bertiga pun terlihat berbincang.

Sementara itu, di bagian belakang, terlihat cawapres nomor urut 3 Mahfud MD menghampiri cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dan menyalaminya. Mahfud juga menyalami cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar.

Selanjutnya, acara debat perdana pun selesai. Moderator lanjut berselfie dengan ketiga pasangan calon.

Setelahnya, Ganjar turut menyalami Cak Imin dan Gibran. Mahfud dan Anies pun terlihat bersalaman. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

16 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

16 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

16 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

16 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

16 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

17 hours ago