Categories: Pontianak

Wako Edi Apresiasi Musisi Kalbar Gelar Konser Peduli Palestina

KalbarOnline, Pontianak – Sebagai bentuk kepedulian pada rakyat Palestina atas tragedi kemanusiaan yang masih berlangsung, para musisi Kalbar menggelar konser musik amal untuk menggalang donasi di Warung Kopi Klaani, Sabtu (9/12/2023) malam.

Konser tersebut diawali dengan doa bersama untuk keselamatan bagi bangsa Palestina.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono turut menyerahkan donasi kepada perwakilan dari Rumah Zakat untuk disalurkan membantu rakyat Palestina. Tak hanya itu, Edi juga menyumbangkan suaranya dengan menyanyikan dua buah lagu pada konser bertajuk “Musik dan Doa, Pemusik Kalbar Peduli Palestina”, yakni “Separuh Nafas” milik Band Dewa 19 dan lagu milik Slank berjudul “Ku Tak Bisa”.

“Saya memberikan apresiasi tinggi kepada para pemusik Kalbar yang peduli terhadap nasib para korban di Gaza Palestina,” ujarnya.

Menurutnya, aksi nyata dengan semangat solidaritas dan kepedulian para musisi Kalbar melalui konser amal ini terus memberikan dukungan nyata dan menginspirasi aksi kemanusiaan lainnya di masa mendatang. Lewat konser ini, para musisi Kalbar menyumbangkan talenta mereka dalam bentuk penampilan musik yang menghibur.

“Tidak hanya musik yang menjadi pusat perhatian dalam konser ini, tetapi juga pesan solidaritas dan kepedulian terhadap tragedi kemanusiaan di Palestina,” kata Edi.

Ia menilai, konser amal galang donasi ini menjadi bukti konkret bahwa musisi Kalbar tidak hanya berbakat dalam dunia musik, tetapi juga memiliki hati yang besar untuk berbagi dan membantu sesama. Para musisi mengerahkan segala kemampuannya dalam bermusik yang tidak hanya bertujuan menghibur, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap sesama demi kemanusiaan.

“Tentunya dengan aksi sosial ini, masyarakat diharapkan lebih peduli terhadap isu-isu sosial dan membantu mereka yang membutuhkan seperti yang dialami bangsa Palestina saat ini,” imbuhnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

1 hour ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago