Categories: Kubu RayaNasional

Jokowi Ingatkan Kader HMI Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Sampai yang Sudah Dibangun Selama Ini Sia-sia

KalbarOnline, Kubu Raya – Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan kepada rakyat Indonesia untuk hati-hati dalam memilih pemimpin. Sebab menurutnya, tantangan yang akan dihadapi Indonesia di masa mendatang akan semakin besar.

“Jangan sampai kemajuan yang telah ada, yang telah terbangun menjadi sia-sia karena perpecahan, karena kesalahan kita dalam memilih pemimpin. Sehingga sering saya bicara hati-hati memilih pemimpin,” ujarnya di hadapan ribuan kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) saat membuka Kongres ke-32 HMI, di Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalbar, Jumat (24/11/2023) malam.

Meski demikian, Jokowi menegaskan bahwa pemilihan kepemimpinan merupakan kedaulatan rakyat yang tak dapat diintervensi oleh pihak manapun.

“Semuanya kita serahkan pada rakyat, karena yang punya kedaulatan adalah rakyat. Siapapun yang dipilih itu selain memang kehendak Allah, (juga) memang kehendak rakyat,” tegasnya.

Jokowi pun mempersilahkan bagi masyarakat untuk memilih pemimpin pada pemilu 2024 mendatang sesuai dengan keinginannya.

“Mau memilih Pak Anies silahkan, mau memilih Pak Prabowo silahkan, mau memilih Pak Ganjar silahkan. Karena semuanya nanti akan ditentukan oleh rakyat di 14 Februari yang akan datang,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

43 mins ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

54 mins ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

1 hour ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

1 hour ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

1 hour ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

1 hour ago