Categories: Pontianak

Viral Perundungan Sesama Pelajar di SMK Pontianak, KPAD Beri Keterangan

KalbarOnline, Pontianak – Beberapa waktu yang lalu, beredar video perundungan sesama pelajar di salah satu Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kota Pontianak.

Ketua Komisi Perlindungan Anak (KPAD) Kota Pontianak, Niyah Nurniyati mengungkapkan, peristiwa yang terjadi pada Kamis (02/11/2023) di salah satu SMK Kecamatan Pontianak Utara, Kota Pontianak itu, sudah ditindaklanjuti.

“Benar, telah terjadi perundungan yang berujung perkelahian pada siswa salah satu SMK,” kata Niyah saat dihubungi, Senin (06/11/2023).

Niyah menerangkan, korbannya satu orang dan pelakunya tiga orang. Kejadian itu bermula ketika korban dan pelaku saling ejek, hingga akhirnya berujung pada perkelahian.

Niyah memastikan, peristiwa tersebut telah ditangani oleh pihak sekolah dengan melakukan mediasi sehingga berujung damai.

“Sudah damai, dimediasi pihak sekolah. Korban dan pelaku sudah saling memaafkan,” ungkapnya.

Niyah juga menegaskan, pihak sekolah juga akan segera memanggil para orang tua yang terlibat untuk dapat memberikan pengertian dan pemahaman kepada masing-masing siswa tersebut.

“Intinya sekarang mereka sudah damai. Selanjutnya pihak sekolah akan mempertemukan para orang tua,” tukas Niyah. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago