Categories: InternasionalKabar

Seruan Boikot Produk Buatan Israel Meluas di Indonesia dan ke Berbagai Negara

KalbarOnline.com – Ajakan untuk memboikot produk-produk buatan Israel terus meluas di berbagai negara, begitu juga di Indonesia.

Aksi boikot dinilai menjadi salah satu dukungan terhadap kondisi Palestina.

Hal itu buntut dari agresi yang dilakukan Israel terhadap Palestina, sehingga seruan aksi boikot produk meningkat di berbagai platform media sosial.

Sejak awal, Indonesia memang mengecam keras tindak agresi di jalur Gaza.

Sebab, agresi itu telah menyebabkan penderitaan dan semakin banyaknya korban sipil, termasuk perempuan dan anak-anak.

Sejumlah produk Israel yang kini diboikot sebagian besar banyak tersebar meluas di Indonesia.

Hal itu seperti dilansir dalam sebuah unggahan Instagram akun @fufuelmart, yang dikenal sebagai penulis ratusan buku di Indonesia.

Fufuelmart menyampaikan, tindakan boikot produk yang sering digunakan masyarakat Indonesia dalam aktivitas sehari-hari itu bisa dimulai dari satu orang, yaitu diri sendiri.

Selain itu, jika dilakukan banyak penduduk dunia, akan sangat membawa pengaruh besar.

“Pertama, Bayangkan jika 1 juta, 100 juta dan bahkan 1 miliar penduduk dunia.

Apakah yakin tidak akan berpengaruh. Semua bermula dari1 orang yang memutuskan untuk menjauhinya, start from you,” tulis Fufuelmart.

Hal kedua, kata Fufuelmart, diakui jika produk yang ingin diboikot memang banyak.

“Tapi pikirkan lagi bahwa di setiap penggunaan produk itu sama artinya dengan memberikan peluru dan senjata yang membunuh anak-anak dan Wanita saudara muslim kita,” tulis Fufuelmart.

Dia juga menyebutkan, menggunakan produk buatan Israel artinya sama saja dengan memberikan bantuan peluru dan senjata yang digunakan untuk membunuh warga di Palestina.

Fufuelmart juga menuliskan, ada banyak UMKM lokal yang memiliki produk dengan harga terjangkau dan bisa digunakan sebagai alternatif, yang dinilai bisa memajukan ekonomi lokal.

“Produk sejenis banyak. Bahkan banyak UMKM Lokal yang punya produk tak kalah saing dan lebih affordable. Ini saatnya berarti memajukan ekonomi umat,” tulis Fufuelmart. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago