Categories: KabarNasional

Harga BBM Nonsubsidi Pertamina Resmi Turun pada 1 November 2023

KalbarOnline.com – Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis nonsubsidi resmi diubah PT Pertamina (Persero) per 1 November 2023.

Ada empat jenis BBM yang mengalami penurunan harga, yaitu Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

“PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022,” demikian bunyi pernyataan Pertamina pada Selasa (31/10).

Penyesuaian tersebut Sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Sebagai contoh, harga BBM nonsubsidi Pertamina di DKI Jakarta mulai 1 November, Pertamax turun menjadi Rp13.400 per liter, dari yang awalnya Rp14.000 per liter periode Oktober.

Selanjutnya, Pertamax Turbo turun menjadi Rp15.500 per liter dari harga Rp16.600 per liter.

Sementara itu, harga Dexlite turun menjadi Rp16.950 per liter dari harga Rp17.200 per liter.

Harga Pertamina DEX turun jadi Rp17.750 per liter dari harga Rp17.900 per liter.

Pertamax Green 95 turun Rp15.000 per liter dari harga Rp16.000 per liter. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

2 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

2 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

2 hours ago

SPALD-T di Martapura dan Nipah Kuning Siap Dibangun

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah mempersiapkan pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik…

2 hours ago

Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah Kalbar Fasilitasi Diskusi Lintas Generasi, Gusti Enda: Ini Sejarah Baru Bagi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Balai Pelestarian Kebudayaan XII Wilayah Kalbar menggelar dialog lintas generasi, transformasi dan…

2 hours ago

Pj Sekda Pontianak Tekankan Pentingnya Motivasi Kerja ASN

KalbarOnline, Pontianak – Langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik kembali diambil oleh Pemerintah Kota…

3 hours ago