Dinilai Paling Tepat Pimpin Indonesia, Front Kebangsaan Kalbar Deklarasikan Dukungan ke Ganjar-Mahfud

KalbarOnline, Pontianak – Front Kebangsaan Kalimantan Barat menggelar deklarasi dukungan kepada pasangan capres dan cawapres 2024, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, di Hotel Gajahmada, Selasa (31/10/2023) malam.

Deklarasi ini disaksikan langsung Ketua tim pemenangan daerah pasangan Ganjar-Mahfud, Lasarus dan Ganjar Pranowo sendiri via zoom.

Ketua Dewan Pembina Front Kebangsaan, Yakobus Kumis yang memimpin kegiatan itu menyampaikan, bahwa Front Kebangsaan Kalbar yang terdiri dari 31 ormas lintas agama di Kalbar itu menilai bahwa Indonesia merupakan negara besar dan mesti dipimpin oleh tokoh yang punya pengalaman matang, dalam hal ini Ganjar-Mahfud.

“Indonesia harus dipimpin tokoh yang berpengalaman,” jelas Yakobus.

Sebagai negara besar, Indonesia kata dia, memiliki keragaman suku, ras, adat istiadat dan agama. Oleh karenanya, pemimpin Indonesia haruslah mempunyai komitmen kuat dalam persatuan dan menjaga kerukunan antar anak bangsa, agar tercipta keamanan dan kedamaian Indonesia dalam bingkai NKRI, Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Sosok pemimpin tersebut terpotret dari pasangan Ganjar-Mahfud.

“Pemimpin Indonesia harus punya komitmen mempersatukan, anti terhadap intoleran dan paham radikalisme, ujaran kebencian dan memecah belah persatuan,” tegasnya.

Selain itu, Front Kebangsaan memandang bahwa pasangan Ganjar-Mahfud mampu mengelola kekayaan alam secara tepat untuk kemakmuran rakyat. Pasangan itu juga dinilai mampu menjawab tantangan krisis global, perubahan iklim, krisis ekonomi hingga pangan saat ini, termasuk soal kepastian hukum di dalam negeri.

Dan setelah melihat rekam jejak tiga capres-cawapres, ormas lintas etnis dan agama di Kalbar menyatakan mendukung dan siap memenangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai presiden dan wakil presiden,” terang Yakobus.

Front Kebangsaan mengaku, bahwa keputusan mendukung pasangan Ganjar-Mahfud telah melalui proses yang panjang. Pihaknya merasa tepat mengarahkan dukungan kepada pasangan balon yang sedianya telah memiliki pengalaman dan prestasi dalam segala aspek.

“Ganjar pernah memimpin legislatif, dan menjadi gubernur sementara Pak Mahfud MD pernah jadi Anggota DPR RI, Ketua Mahkamah Konstitusi dan menteri. Keduanya punya prestasi gemilang,” timpalnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud, Lasarus mengucapkan terima kasih atas dukungan para ormas dan tokoh masyarakat Kalbar ini. Dirinya turut mengapresiasi pertimbangan yang dilakukan Front Kebangsaan dalam memutuskan dukungannya kepada Ganjar-Mahfud.

“Bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar. Karena itulah, harus mendapatkan pemimpin yang baik dan rekam jejak yang baik. Tak bisa Indonesia diserahkan kepada orang yang hanya bernafsu berkuasa,” katanya.

Menurutnya, hanya Ganjar-Mahfud lah yang paling layak memimpin bangsa ini ke depan. Selain memang keduanya telah memiliki rekam jejak dan berpengalaman, keduanya juga terbukti secara integritas dan “bersih”. Lasarus sangat optimis kalau Ganjar-Mahfud bakal merengkuh kemenangan 60 persen suara di Kalbar. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago