BPBD Kalbar Perpanjang Status Siaga Darurat Asap Akibat Karhutla

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Satgas Informasi Penanggulangan Bencana BPBD Kalbar, Daniel membenarkan bahwa pihaknya telah memperpanjang status Siaga Darurat Penanganan Bencana Asap Akibat Karhutla.

Kepada awak media dirinya mengungkapkan, kalau dasar perpanjangan status tersebut didasarkan pada prakiraan BMKG. Di mana BMKG, kata dia, memperkirakan Indonesia masih masuk pada musim kemarau.

“Betul. Masih berpotensi karhutla,” ungkap Daniel, Selasa (01/11/2023).

Namun demikian, Daniel menegaskan BPBD Kalbar juga tetap melakukan antisipasi terhadap bencana banjir.

“Karena sekarang ini boleh dikatakan musim transisi,” jelasnya.

Seperti disampaikan Kepala Stasiun Klimatologi Kalimantan Barat, Luhur Tri Uji Prayitno, meski kondisi dinamika atmosfer di akhir tahun masih menunjukkan kondisi el nino dan IOD positif yang biasanya menyebabkan kekeringan, justru pada bulan November 2023 hingga Januari 2024 diperkirakan curah hujan berpotensi meningkat.

“Walaupun el nino dan IOD positif tapi pengaruhnya di Kalimantan Barat terutama pada bulan November dan Desember 2023 bahkan Januari 2024 justru berpotensi meningkatnya curah hujan,” katanya baru-baru ini.

Selain itu dikatakannya, kondisi suhu muka laut yang cenderung menghangat di Indonesia khususnya wilayah Kalimantan Barat meningkatkan potensi pertumbuhan awan.

Berdasarkan informasi di atas, BMKG mengimbau pemerintah daerah, institusi terkait dan seluruh masyarakat agar lebih siap dan antisipatif terhadap kemungkinan terjadinya bencana hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor selama periode musim hujan, sehingga dapat menekan kerugian yang dapat ditimbulkan. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

7 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

7 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

7 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

10 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

10 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

11 hours ago