Tim Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Semparuk Sambas

KalbarOnline, Sambas – Tim Densus 88 antiteror menangkap seorang tukang ojek berinisial UHD (32 tahun) di Dusun Semparuk Lorong, Kecamatan Semparuk, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalbar, Kamis 19 Oktober 2023.

Diduga, tukang ojek berinisial UHD tersebut terlibat jaringan terorisme ISIS. Ia langsung dibawa oleh Tim Densus 88 untuk diamankan.

Uray Holdy, bapak kandung terduga teroris tersebut tak menyangka anaknya tiba-tiba ditangkap Tim Densus 88. Apalagi sampai terlibat jaringan terorisme.

“Polisi yang datang tadi bilang dia diduga terlibat jaringan teroris. Saya rasa sangat tidak mungkin anak saya begitu. Sehari-hari dia ngojek dan membantu kami berladang,” ujarnya.

Uray Holdy mengatakan, Tim Densus 88 juga melakukan penggeledahan di kamar anaknya. Beberapa barang elektronik dan benda-benda milik pribadi anaknya disita.

“Beberapa barang elektronik seperti HP dan laptop anak saya diambil polisi. Lalu ada kertas-kertas bekas anak saya belanja online dan benda-benda lain,” ujarnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

3 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

3 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

11 hours ago