Categories: Kayong Utara

Jaga Kerja Sama dan Sinergitas, Pemkab Kayong Utara Gelar Coffee Morning

KalbarOnline, Kayong Utara – Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menggelar coffee morning bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Kayong Utara, di Aula Istana Rakyat, Kecamatan Sukadana, Senin (25/09/2023).

Diketahui, setelah dilantik menjadi Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya membuat warna baru dan memberikan arahan inspiratif, dengan mengambil tema yang sangat relevan, yakni “Membangun Kerjasama dan Sinergitas Untuk Mewujudkan Kayong Utara Maju”.

Dalam kesempatannya, Romi Wijaya menekankan pentingnya menjaga sinergi yang kuat antara organisasi perangkat daerah (OPD) demi kemajuan Kabupaten Kayong Utara.

Coffee morning bersama seluruh ASN di lingkungan Pemkab Kayong Utara, di Aula Istana Rakyat, Senin (25/09/2023). (Foto: Santo)

Romi Wijaya menjelaskan, bahwa keberhasilan program pemerintah adalah hasil dari kerjasama bersama-sama, dan tidak bisa hanya bergantung pada satu OPD. Ia menegaskan, bahwa kolaborasi yang kuat akan membuat kinerja pemerintah lebih efektif dan efisien.

Romi Wijaya juga mengingatkan semua peserta untuk menjaga amanah yang telah diberikan kepada mereka dan menjadikan tugas ini sebagai tanggung jawab bersama.

Acara coffee morning ini telah menciptakan semangat positif dan rasa persatuan di kalangan ASN Kayong Utara, dan harapannya adalah bahwa semangat sinergitas ini akan terus berkembang untuk mewujudkan visi Kayong Utara yang lebih maju. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

8 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

10 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

10 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

10 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

10 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

10 hours ago