Categories: Pontianak

Peringati HUT ke-71, TNI Gelar Pasar Murah Bantu Tekan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-71 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengikuti video conference bersama Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Panglima Kodam se-Indonesia, dari Makodam XII/Tpr, Minggu (24/09/2023).

Kehadiran Harisson didampingi istri yang juga selaku Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari,

Setelah kegiatan, Harisson didampingi istri, Kesdam dan unsur Forkopimda Kalbar, meninjau kegiatan bazar sembako murah, sunatan massal dan donor darah yang dilaksanakan oleh Kodam XII/Tpr.

Tak hanya itu, Pj Gubernur juga mendampingi Pangdam XII/Tpr membuka secara resmi stand makan dan minuman gratis untuk masyarakat yang hadir dan bahkan beberapa batalyon menjual sembako dengan harga pabrik.

Masyarakat terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan yang digelar selama 2 hari ini. Tampak masyarakat berbondong-bondong memadati halaman Kodam XII/Tpr untuk mendapatkan sembako yang juga dirangkaikan dengan kegiatan donor darah.

Bazar sembako murah ini diikuti oleh Infanteri Marinir TNI AL, Batalyon Infanteri 643 Wanara Sakti, Satuan Kapal Patroli Lantamal XII, Kodim/1207 Pontianak, UMKM PIA Kopasgat, Yonkav/12 Beruang Cakti, Bazaar Lanud Supadio, Korcab 12 Jalasenastri Armada 1, Persit Kartika Chandra Kirana PD XII Tanjungpura, Zidam Hubdan dan Pendam, Ajendam XII/Tpr dan UMKM binaan Kodam XII/Tpr.

Pj Gubernur Harisson mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan Kodam XII/Tpr. Disampaikannya, hal ini selaras dengan program prioritas yang diamanatkan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dalam menekan angka inflasi pasca pandemi Covid-19 dan dampak dari El Nino.

“Semoga usaha yang dilakukan ini bermanfaat untuk semua, paling tidak bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang benar-benar membutuhkan,” ungkap Harisson. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

16 hours ago