Categories: InfotainmentNasional

Nyak Kopsah Ngamuk Gegara Warung Makannya Direview Food Vlogger Jelek

KalbarOnline.com – Pemilik warung makan di kawasan Tangerang, Nyak Kopsah, ngamuk setelah seorang food vlogger memberikan ulasan mengenai restoran miliknya.

Seorang food vlogger yang dengan akun @makanlurr awalnya mengunggah video saat dirinya makan di Warung Makan Bang Madun Mak Kopsah di kawasan Tangerang.

Food vlogger Makan Lur mengaku tidak nyaman makan di rumah makan Nyak Kopsah yang menawarkan makanan khas Betawi, seperti yang tampak dalam video yang diunggah ke akun TikToknya.

“Ini kita masuk, aduh beneran deh aromanya kurang wangi deh gitu, karena sebelahnya pas banget kali yang kali item gitu,” ungkap food vlogger yang kerap disapa Aa’ Juju itu.

Menurut Aa Juju, suasana warung makan milik Nyak Kopsah itu juga berantakan.

Banyak terlihat tisu bekas pelanggan yang berantakan di area rumah makannya.

Kemudian, Aa Juju mengaku selera makannya jadi hilang akibat kondisi yang berantakan dan kurang bersih itu.

Aa Juju juga menyampaikan bahwa harga di rumah makan Nyak Kopsh terbilang mahal.

“Ini udangnya agak panas, tapi enak. Udangnya kayak ada dua jenis, ini tepungnya lebih gelap dan ada yang agak terang,” katanya.

Namun, food vlogger Makan Lur itu tidak mampu menghabiskan makanan yang dipesannya dan memilih untuk membungkus makanan tersebut.

Berikutnya, Aa Juju terkejut karena dirinya diberi kantong kresek untuk membungkus sendiri makanan tersebut.

“Ini gua bungkus, tapi bungkusnya sendiri. Tuh dikasih plastik aja,” tuturnya.

Ternyata, video ulasan Makan Lur yang viral itu diketahui oleh Nyak Kopsah.

Sang Tiktoker tak terima dengan ulasan yang disampaikan oleh Aa Juju.

“Seburuk apapun reviewnya gua terima. Cuma jangan pada kotor mulut lu yang kagak tahu ceritanya, jangan ikut campur. Kecuali lu pada udah makan di sini,” ucap Nyak Kopsah dikutip dari kanal YouTube OPAH DAN OBET Kisah Gue.

Menurut Nyak Kopseh, tidak mungkin pegawai rumah makannya hanya memberikan kantong kresek untuk membukus makanan.

“Nggak mungkin (kasi kantong kresek). 25 tahun gua ngasih kresek ke orang-orang,” terangnya.

Tak hanya itu, Nyak kopsah jiga meminta Aa Juju meminta konfirmasi terlebih dahulu kepada dirinya sebelum mengomentari rumah makannya.

“Sejujur-jujurnya lu boleh review warung gua, tapi lu konfirmasi dulu. Gue begini-begini orang tua,” tutupnya. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago