Categories: Pontianak

Sayembara Desain Logo Hari Jadi Kota Pontianak ke-252

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka menyambut hari jadi Kota Pontianak ke-252 tahun, Pontinesia mengadakan sayembara desain logo Hari Jadi ke-252 Kota Pontianak bertajuk “Merancang Dua Lima Dua”.

Desain logo yang jadi juara, akan direkomendasikan kepada Pemerintah Kota Pontianak untuk dipakai secara luas. Selain itu, karya terbaik akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 3 juta.

CEO Pontinesia, Ridho Brilliantoro menerangkan, sayembara ini merupakan inisiasi untuk membangun dan memperkuat semangat kreativitas warga Pontianak yang lebih kontributif. Pontinesia yang selama ini fokus pada identitas visual dan digital, yakin sebuah logo akan menjadi sarana strategis dalam membangun citra Kota Pontianak.

“Dengan identitas visual kota yang kreatif dan menarik, komunikasi publik akan tersampaikan lebih luas,” katanya.

Apa yang Pontinesia inisiasi kali ini, berkaca pada momentum Hari Jadi ke-251 Kota Pontianak. Saat itu, lewat kanal Instagram @Pontinesia, mereka menjalankan digital campaign bertajuk “Merayakan Khatulistiwa”. Kampanye tersebut mendapat atensi lebih dari 200 ribu audiens di sosial media.

Tak hanya di ranah digital, Pontinesia turut bekerja sama dengan Rumangsa Kopi lewat varian minuman khas Pontianak, dan merchandise “Merayakan Khatulistiwa” produksi Livefolk.

“Di tahun ini, kami lebih ingin mengajak semua yang mencintai Pontianak untuk berkontribusi langsung merayakan Khatulistiwa, lewat sayembara ‘Merancang Dua Lima Dua’. Harapannya, masyarakat berkontribusi lewat karya,” terangnya.

Sayembara desain logo Hari Jadi ke-252 Kota Pontianak ini bertema “Pontianak Bersinar”. Pengumpulan karya akan dibuka hingga 29 September 2023. Penjurian dilakukan tanggal 30 September. Di awal Oktober, karya terbaik akan diusulkan kepada Pemerintah Kota Pontianak.

“Kami berharap kontribusi bersama ini bisa membuat Hari Jadi ke-252 Kota Pontianak menjadi lebih semarak, dan gaungnya terasa lebih luas. Informasi detail tentang ‘Merancang Dua Lima Dua’ bisa diakses melalui website pontinesia.com,” tutupnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago